Website bisnis adalah website yang dibuat dengan tujuan membantu strategi bisnis. Di era digital, website sudah menjadi alat utama dalam dunia profesional. Bila ingin bisnismu berkembang, salah satu cara paling efektif adalah membuat website bisnis.
Dengan website bisnis, Kamu dapat menjangkau lebih banyak pelanggan potensial dan membantu segala kegiatan perusahaan. Mulai dari pemasaran, CSR, bahkan operasional perusahaan.
Lalu bagaimana strategi yang tepat untuk memanfaatkan website bagi kepentingan perusahaan?
Key Takeaways
Di era digital, perilaku mencari informasi terkait brand atau produk di internet sudah menjadi kebiasaan. Mulai dari mesin pencarian seperti Google sampai topik trending di sosial media, kita terbiasa mendapatkan informasi dengan cepat menggunakan ponsel dan internet.
Salah satu sumber informasi calon pelanggan adalah website perusahaan. Berbeda dengan sosial media, informasi yang ada di website Kamu dapat diatur sedemikian rupa agar calon pelanggan dapat melakukan tindakan sesuai kebutuhan bisnis.
Selain itu, bisnis yang tidak memiliki website akan kurang dipercaya oleh konsumen. Hal ini karena informasimu tidak akan tercantum ketika pelanggan mencari tentang produk Kamu di mesin pencari. Mungkin ada beberapa informasi di media sosial, atau review dari pelanggan sebelumnya, tetapi Kamu tidak bisa mengontrol apa yang mereka katakan bukan?
Berikut beberapa manfaat yang bisa Kamu dapatkan dengan membuat website perusahaan:
Salah satu kelebihan pemasaran digital adalah akses informasi yang bisa diakses siapa saja dan kapan saja. Dengan membuat website, bisnismu dapat menjangkau pasar yang lebih luas, bahkan hingga ke luar negeri. Kamu dapat memasarkan apapun dan mempromosikannya secara digital melalui website bisnis. Jangan lupa gunakan nama domain profesional.
Informasi Kontak
Kamu dapat mencantumkan informasi terkait perusahaan di website, mulai dari latar belakang perusahaan, produk, dan juga layanan yang diberikan.
Tambahkan struktur organisasi atau anggota tim bila diperlukan. Ini akan menunjukkan kepada pelanggan potensial kalau bisnismu legit dan terpercaya.
Desain Website Profesional
Buatlah website dengan desain yang menarik dan profesional. Tidak perlu editan yang terlalu kompleks, cukup gunakan tema sederhana namun tetap terlihat clean dan dapat menyampaikan pesan dengan baik. Gunakan juga warna brand yang konsisten.
Testimoni dan Review
Menurut riset dari frontiersin.org pada tahun 2022, review dan testimonial memainkan peran penting dalam keputusan pembelian pelanggan.
Tampilkan review dari brand besar yang pernah Kamu handle. Atau Kamu juga bisa bekerja sama dengan influencer untuk mendapatkan review yang lebih terpercaya.
Membantu Operasional Perusahaan
Mulai dari manajemen inventaris, pelacakan pesanan, atau komunikasi internal, Kamu bisa membuat aplikasi web yang dapat melakukan itu semua. Hal ini sangat berguna apabila perusahaan Kamu cukup besar, dan membutuhkan satu server tersendiri untuk memproses data internal.
Wadah untuk Mengumpulkan Lead
Ada banyak cara mengumpulkan lead menggunakan website bisnis. Mulai dari opt in berupa formulir berlangganan email, lead magnet freebie bonus, dan lain-lain. Kontak yang dikumpulkan dari pengunjung website dapat Kamu gunakan untuk mengembangkan database pelanggan yang akan digunakan oleh tim sales dan marketing.
Analisis Perilaku Konsumen
Seluruh aktivitas di dalam website dapat dilacak menggunakan tools analisis web seperti Google Analytics. Mulai dari konten yang paling sering dilihat, demografi pengunjung website, dan dari mana mereka berasal.
Semua data ini akan memberikan wawasan berharga tentang preferensi dan kebutuhan konsumen, yang bisa Kamu gunakan untuk mengoptimalkan strategi pemasaran.
Baca juga: Kenali SEO dan Apa Target dari Menggunakan SEO untuk Bisnis
Lalu, apakah bisnis Kamu sudah memiliki website perusahaan? Jika belum, Kami dari Grow & Bless menyediakan jasa pembuatan website bisnis profesional. Kamu dapat melihat contoh website bisnis yang sudah pernah Kami kerjakan di halaman portofolio Kami.
Jika Kamu telah memiliki website, cek kembali apakah websitemu sudah ikut berkontribusi dalam pertumbuhan bisnis?
Jika belum, berikut beberapa cara yang bisa Kamu lakukan untuk memaksimalkan potensi website bisnis:
Mesin pencari seperti Google adalah salah satu sumber utama traffic yang datang ke website. Dengan menggunakan kata kunci yang relevan dan konten yang berkualitas, Kamu dapat meningkatkan peringkat website Kamudi mesin pencari.
Beberapa manfaat optimasi SEO, antara lain:
Meningkatkan Visibilitas
Dengan berada di halaman pertama, websitemu akan lebih sering terpapar kepada calon konsumen. Bahkan pada studi yang dilakukan Moz pada tahun 2014 menunjukan bahwa 71.33% traffic hasil pencarian Google berasal dari halaman pertama. Dan hanya 3.99% yang berasal dari halaman ke-2 hasil pencarian Google.
Memperkuat Citra Brand
Peringkat yang tinggi dalam hasil pencarian akan membuat bisnis Kamu lebih terpercaya dan berimbas pada penguatan kesadaran merek dan bisnis Kamu di pasar.
Menarik Calon Pelanggan yang Berkualitas
Traffic organik yang dihasilkan SEO biasanya berasal dari orang-orang yang aktif mencari produk atau layanan yang ditawarkan oleh bisnis, sehingga kemungkinan konversi lebih tinggi.
Mengurangi Biaya Periklanan
Berbeda dengan PPC, traffic yang berasal dari SEO tidak membutuhkan biaya per click. Walau butuh waktu, tetapi setelah website bisnis Kamu tampil di halaman pertama, traffic akan datang terus menerus.
Namun menurut Kami, Kamu juga tetap perlu menggunakan PPC, terutama bila bisnismu melakukan campaign jangka pendek yang perlu mendapat traffic cepat.
Semua orang senang dengan konten gratis yang edukatif. Jika Kamu sering membagikan konten yang bermanfaat, semakin besar kemungkinan pembaca ingin berlangganan newsletter website Kamu. Ini membuka peluang untuk membangun hubungan dengan pelanggan potensial.
Konten berkualitas dapat mendatangkan beberapa manfaat, seperti:
Membangun Otoritas dan Kepercayaan
Konten berkualitas menunjukkan keahlian dan pengetahuan yang Kamu miliki dalam suatu industri. Hal ini membuat pelanggan menjadi yakin akan kemampuan dan kualitas jasa dan produk yang Kamu tawarkan.
Memperluas Jangkauan dan Pengaruh
Apabila kontenmu sangat berkualitas, kemungkinan besar Kamu akan mendapat backlink dari pembaca yang membagikan artikel Kamu di blog ataupun media sosial mereka.
Ini akan membuat bisnis Kamu dikenal lebih luas, tanpa perlu mempromosikannya secara langsung.
Salah satu manfaat membuat website bisnis adalah Kamu bisa membuat landing page untuk menjalankan Meta dan Google Ads dengan lebih optimal. Terutama Google Ads, yang mengharuskan Kamu memiliki website bisnis untuk beriklan.
Dengan landing page, Kamu dapat mengarahkan pelanggan untuk melakukan pembelian dengan copywriting dan visual yang persuasif. Pastikan juga landing pagemu memiliki desain yang menarik dan tidak lama saat dibuka.
Manfaat adanya landing page, antara lain:
Mengoptimalkan Konversi
Landing page yang optimal adalah kunci kesuksesan beriklan. Dibanding mengarahkan pengunjung langsung ke chat, panggilan telepon, atau halaman utama website, landing page yang didesain secara khusus dapat menghasilkan konversi yang lebih baik.
Berfokus pada satu tujuan utama, seperti pendaftaran berlangganan, pembelian, atau mendownload file tertentu.
Desain yang Menarik dan Persuasif
Desain yang menarik dan copywriting yang persuasif sangat penting untuk menarik perhatian pengunjung dan juga menginspirasi mereka mengambil tindakan. Jelaskan penawaran yang Kamu punya, dan berikan visual yang membuat mereka semakin yakin untuk membeli.
Tombol CTA yang Jelas
Setiap landing page harus memiliki call-to-action yang jelas. Usahakan hanya menggunakan satu CTA untuk satu landing page.
CTA bisa ajakan untuk mengisi formulir, melakukan panggilan telepon atau chat dan juga pembelian produk. Tombol CTA yang powerful dapat meningkatkan konversi secara signifikan.
Google analytics merupakan tools yang sangat powerful dalam membaca data website. Tetapi sebelumnya, Kamu harus membuat event yang ingin dilacak ke dalam GA4, bisa menggunakan Google Tag, atau langsung di GA4.
Beberapa manfaat analisis GA4, seperti:
Memantau Kinerja Website
GA4 menyediakan data tentang berbagai metrik kinerja website, seperti jumlah pengunjung, halaman yang paling banyak dikunjungi, waktu yang dihabiskan di website, dan tingkat bounce. Berdasar data ini, Kamu bisa memahami bagaimana performa website Kamu dan mengidentifikasi area-area yang bisa ditingkatkan.
Melacak Perilaku Pengunjung
GA4 memungkinkan untuk melacak perilaku pengunjung dengan detail, seperti sumber traffic, interaksi dengan elemen-elemen website, dan langkah-langkah yang diambil sebelum melakukan konversi. Berdasarkan ini, Kamu bisa memahami preferensi dan kebutuhan pengunjung, serta menyesuaikan strategimu.
Ini adalah salah satu tools marketing yang masih efektif sampai sekarang. Kamu bisa memanfaatkan email marketing untuk mengirimkan promo, penawaran khusus, dan konten yang relevan kepada pelanggan potensial. Dengan cara ini Kamu bisa membangun hubungan jangka panjang dengan pelanggan.
Kami menyarankan Kamu untuk memberikan detail yang lebih pada judul email. Karena faktor utama apakah pelanggan akan membuka email adalah headline yang menarik.
Lead magnet yang gratis biasanya ditukar dengan data diri pelanggan. Buatlah ebook, template, atau katalog produk yang akan diberikan secara gratis kepada pelanggan.
Selain mendapatkan email mereka, Kamu juga bisa meminta nomor telepon atau whatsapp, yang bisa Kamu gunakan untuk menawarkan promo di kemudian hari.
Berikut beberapa kelebihan menggunakan lead magnet:
Meningkatkan Minat Pengunjung
Dengan menawarkan sesuatu yang bernilai secara gratis, seperti ebook, panduan, konsultasi, atau diskon, Kamu dapat meningkatkan minat pengunjung untuk berlangganan ke email listing atau memberikan data diri mereka.
Membangun Daftar Email yang Berkualitas
Simpan semua email dan nomor telepon yang diberikan oleh pelanggan, gunakan sistem CRM yang baik agar pelanggan Kamu tidak lari ke kompetitor.
Kamu juga harus aktif memberikan mereka newsletter yang bernilai agar mereka tidak berhenti berlangganan.
Baca juga: Kenali Manfaat Jasa SEO Web untuk Optimasi Website Bisnis Kamu
Merupakan salah satu platform teknologi terbesar yang berasal dari Indonesia.
Secara tampilan desain, website gojek menggunakan video sebagai hero imagenya. Ditambah elemen visual yang mengesankan modern dan up to date. Warna hijau khas logonya pun diganti menjadi putih untuk menonjolkan warna hitam-putih minimalis di navigasi.
Untuk navigasinya lebih pada karier dan partnership, karena fitur utama ojek onlinenya berada di aplikasi.
Jika kamu ingin membuat marketplace atau e commerce, Tokopedia dapat menjadi acuannya.
Secara tampilan, menurut Kami desain Tokopedia terkesan lebih simple dan cenderung cocok dengan pria. Terbukti dengan mayoritas member dan yang berbelanja di sana adalah pria.
Mengingat Tokopedia adalah platform marketplace, maka secara navigasi yang diutamakan adalah pencarian produk, disusul banner dengan promo terkini.
Untuk warna, secara umum mereka mengambil pendekatan berani dengan tidak terlalu kaku di warna brand. Mempertimbangkan mereka adalah marketplace yang memiliki banyak produk, hal ini Kami rasa sudah baik.
Website kali ini adalah booking dan reservasi tiket secara online. Untuk bisnis yang sudah memiliki produk yang jelas, Kamu bisa fokus ke fitur pencarian, karena orang yang berkunjung ke Traveloka tentunya ingin membeli tiket, bukan?
Untuk hero image menggunakan gambaran pegunungan, memberikan kesan ingin segera berlibur bagi pengunjung. Mereka juga menempatkan fitur perbandingan harga yang mudah digunakan.
Dengan berpikir dari sudut pandang pengunjung, Kamu bisa mengoptimasi website bisnis agar memberikan pengalaman yang lebih berkualitas.
Stayhoops adalah website brand fashion lokal, mereka menjual bermacam produk fashion, seperti kaos kaki, tas, aksesoris, pakaian, dan lain sebagainya.
Hero image menggunakan pengumuman promosi yang sedang berlangsung. Ini merupakan praktik yang umum dilakukan, terutama bila ada momentum yang bisa Kamu pasarkan.
Untuk warna website cenderung putih, karena mempermudah kontras produk yang dijual agar lebih mudah terlihat.
Tidak lupa, Stayhoops juga menambahkan kontak, FAQ, dan about us di halaman utama.
Merupakan bisnis lokal yang berlokasi di Semarang. Mereka memproduksi berbagai macam barang secara manual menggunakan bahan dasar eceng gondok.
Untuk hero image, menggunakan foto alam yang menampilkan mood tradisional. Website ini adalah toko online, terlihat dari adanya cart dan halaman login di bagian header.
Terlebih lagi, di bagian bawah terdapat testimoni dan review dari pelanggan yang puas. Kamu bisa mencoba cara ini untuk meningkatkan konversi di website.
Merupakan salah satu website fashion. Zara memiliki desain website yang elegan dan berbagai foto produk yang menggunakan talent. Selain itu, sama seperti Tokopedia atau Shopee, Zara menambahkan add to cart dan halaman registrasi. Hal ini sebenarnya berguna untuk semua website yang memiliki banyak produk.
Dari website bisnis food and beverage, ada Coklat Monggo yang berlokasi di Yogyakarta. Untuk hero image menggunakan campaign berjalan, yaitu Idulfitri dan Ramadan. Secara desain dan warna, mereka banyak menggunakan warna coklat yang mempresentasikan produk coklat mereka.
Untuk halaman utamanya merupakan gabungan company profile dan toko online. Cara seperti ini juga banyak digunakan berbagai niche bisnis lainnya.
Brand makanan ringan sehat asli Indonesia dengan produk utama mereka adalah camilan bebas gluten. Mirip seperti Coklat Monggo, di header menggunakan pemandangan alam. Menurut Kami, mereka ingin menonjolkan kesan alami dan sehat.
Konten halaman utamanya pun mirip, menggabungkan company profile dengan toko online. Dari segi informasi, kontak mereka sudah lengkap dengan mencantumkan nomor telepon dan alamat.
Dengan tampilan utama yang berwarna ungu, Kami merasa mereka ingin menonjolkan bahan utama lapis yang juga berwarna ungu.
Hal ini merupakan pendekatan yang unik. Warna ungu yang ditampilkan sangat banyak, sehingga akan membuat pengunjung secara sadar teringat produk Lapis Bogor Sangkuriang.
Untuk fitur, website Lapis Bogor Sangkuriang memiliki fitur lebih lengkap. Dengan tombol melayang untuk kontak WhatsApp dan list keranjang belanja. Melihat sekilas, sepertinya mereka menggunakan wordpress sebagai CMS-nya.
Hader dibuat transparan mengikuti warna hero image. Menimbulkan kesan clean dan minimalis.
Merupakan situs jual beli produk yang berasal dari luar negeri. Secara tampilan, website ini mirip seperti toko online pada umumnya. Namun perlu diingat, website penghubung seperti ini pasti memerlukan database yang besar dan kuat.
Karena website Etsy berisi data-data pribadi konsumen dan penjual, akan sangat berbahaya apabila website Etsy terserang virus atau hacker.
Untuk tone warna menggunakan putih, ungu, dan orange dengan shade menyerupai pastel.
Mengingat desain yang seperti ini, banyak yang akan berpikir kalau Etsy hanya menjual produk wanita. Namun, laki-laki pun banyak yang menggunakan Etsy untuk memasarkan produk mereka.
Website bisnis internasional untuk jasa arsitektur dan interior. Warna yang digunakan adalah hitam putih, menimbulkan kesan simple namun tetap premium. Selain itu, copy yang besar dan pendek (2-3 kata) semakin menegaskan benefit simpel dan mudah.
Selanjutnya adalah website resort. Menggunakan hero image dengan latar belakang front office, hal ini dilakukan untuk menampilkan desain interior yang menawan dari front office The Scott Resort & Spa.
Selain itu, warna hijau gelap memberikan kesan elegan dan glamour. Untuk navigasi, mereka hanya menggunakan booking dan nomor kontak.
Merupakan salah satu website toko online di bidang fashion pria. Tampilannya dominan hitam dan minimalis, mengingat audiens mereka yang kebanyakan laki-laki.
Selain itu, di halaman produk mereka juga menambahkan lebih dari satu foto produk dengan talent. Hal ini adalah praktik yang baik, karena untuk produk seperti baju, hal utama adalah fungsionalitasnya. Karena itu, sebisa mungkin tambahkan foto produk dalam pemakaian sebanyak-banyaknya.
Kali ini adalah fashion pria dari Bro.do. Menggunakan header yang full, memberikan kesan lebih modern namun tetap rapi. Di sini diperlihatkan talent yang berada di studio foto sedang menggunakan produk Bro.do.
Namun tetap perhatikan kontras antara warna dan background. Jangan sampai karena Kamu ingin desain yang konsisten, harus mengorbankan kontras dan kemudahan membaca artikelnya.
Selain itu, ketika berada di halaman produk, Bro.do juga menampilkan rekomendasi pakaian lainnya.
Terakhir ada website Exacoat, produk case untuk ponsel dan gadget. Menggunakan warna hitam dan orange untuk menimbulkan kesan glamor dan eksklusif. Permainan warna seperti ini sering kita temui di produk-produk pria, sedangkan produk wanita memiliki warna cerah seperti pastel.
Yang paling berbeda dari website bisnis lainnya adalah fitur quick searchnya. Kamu tinggal memasukkan tipe ponselnya, dan mereka secara otomatis menyortir produk yang ada dan memberikan produk dengan relevansi terbaik.
Baca juga: 10 Contoh Situs Web untuk Inspirasi Desain Website Bisnis
Banyak sekali manfaat website bagi bisnis dan UMKM, mulai dari meningkatkan kredibilitas, wadah untuk menangkap lead potensial, hingga mendukung strategi digital marketing.
Namun, masih banyak pemilik bisnis yang belum bisa memanfaatkan potensi website dengan maksimal.
Di Grow & Bless, Kami tidak hanya mendesain website yang menarik, tetapi juga merancang strategi lanjutan agar website yang Kamu bangun bisa berdampak pada pertumbuhan bisnis.
Jadwalkan diskusi dengan tim ahli Kami untuk menemukan strategi website bisnis terbaik untukmu! Kami siap menjadi partner terpercaya untuk pertumbuhan bisnismu. Klik di sini!
Di era digital saat ini, penggunaan website tetap jadi salah satu hal yang penting bagi bisnis maupun kebutuhan pribadi profesional. Meskipun saat ini sudah ada platform media sosial dan e-commerce, tetapi keberadaan website tetaplah penting dalam strategi digital marketing.
Key Takeaways
Salah satu contoh dari pentingnya website bagi bisnis adalah website perusahaan yang dapat dihubungkan dengan toko online milik mereka. Tidak hanya itu, website juga dapat memudahkan bisnis untuk meningkatkan brand awareness melalui eksistensinya di mesin pencari.
Jika dilihat dari fungsinya, ada beragam jenis website, mulai dari blog pribadi, website portofolio, hingga website bisnis. Dengan banyaknya jenis website, Kamu perlu membangun situs web dengan desain website yang menarik perhatian.
Artikel ini akan memberikan 10 contoh situs web dengan desain dan tata letak yang menarik perhatian, sehingga bisa Kamu gunakan sebagai inspirasi website kamu. Cek contoh websitenya di sini!
Jika dilihat dari sifatnya, pada dasarnya ada dua jenis website yang ditemui. Berikut adalah penjelasannya yang dilansir dari Hubspot yang dirilis tanggal 24 Maret 2022:
Website statis adalah website yang memiliki konten atau isi yang tidak berubah. Pengunjung dari website tersebut nantinya tidak dapat berinteraksi dalam bentuk apa pun.
Pada dasarnya, website ini dibuat untuk menyampaikan informasi saja, mulai dari profil, kontak, dan galeri produk atau jasa. Oleh karena itu, website ini tidak memerlukan database yang besar saat dibuat.
Bentuk dari website statis contohnya adalah website portofolio bagi profesional maupun perusahaan.
Jenis kedua adalah website dinamis. Website dinamis ini merupakan kebalikan dari website statis. Jika website statis kontennya tidak berubah, maka website dinamis memiliki konten seperti teks, gambar, & video yang sering diupdate dan berubah-ubah.
Tidak hanya itu, pengunjung website dinamis juga dapat berinteraksi dengan konten yang ada di dalam website tersebut, mulai dari mengisi form atau menambahkan komentar.
Saat ini, sudah ada banyak perusahaan yang menggunakan website dinamis untuk memberikan user experience yang baik dengan tampilan website yang user friendly.
Saat ini, sudah ada miliaran website yang tersedia di dunia maya. Masing-masing website juga memiliki tampilan yang beragam, mulai dari mengikuti template website yang ada hingga memiliki desain website yang unik.
Berikut adalah contoh situs website yang bisa Kamu jadikan ide dan inspirasi saat membangun website:
Contoh situs web pertama adalah situs web dari Cafemaker. Website dari Cafemaker ini bisa dijadikan referensi bagi Kamu yang ingin membangun website bisnis B2B dengan target pasar yang berbeda.
Di halaman muka atau homepage website Cafemaker, Kamu akan langsung disambut dengan headline copy yang menunjukkan solusi yang akan didapatkan oleh calon pelanggan. Tidak hanya itu, bagian utama dari homepage ini juga menampilkan dua Call-to-Action bagi dua target pasar, yaitu untuk target pasar pemilik coffee shop dan target pasar untuk kebutuhan kantor.
Tepat di bawah headline, terdapat penjelasan untuk menarik perhatian dari pengunjung mengenai pentingnya menyewa alat kopi untuk berbagai kebutuhan.
Dengan perpaduan warna putih yang clean dan sedikit aksen biru, website Cafemaker ini juga membuat pengunjung nyaman untuk membaca setiap kontennya.
Inspirasi contoh website selanjutnya adalah website dari Krajan Batik. Website ini cocok bagi Kamu yang ingin mencari referensi desain website untuk bisnis fashion.
Desain dari website ini mengombinasikan warna putih dengan tone warna khas batik yang bermain di range warna coklat, serta adanya tambahan aksen warna hijau yang menunjukkan sisi tradisional. Hal ini menegaskan identitas Krajan Batik sebagai brand fashion batik Indonesia.
Di halaman muka, pengunjung akan ditampilkan ilustrasi contoh produk dari Krajan Batik untuk menunjukkan produk batiknya yang bagus. Tidak hanya itu, di bawah headline juga terdapat beragam Call-to-Action yang mengakomodasi segala kebutuhan pelanggan, mulai dari batik untuk formal, pakaian pernikahan, hingga pesanan khusus.
Website ini juga langsung memberikan beragam inspirasi bagi pengunjung terkait outfit batik sebelum nantinya memiliki keputusan untuk melakukan pembelian.
Contoh situs website selanjutnya yang bisa Kamu jadikan inspirasi adalah website dari Ashe Forklift. Website dari Ashe Forklift bisa Kamu taruh sebagai inspirasi contoh website karena memadukan desain website yang menarik, dengan penggunaan SEO copywriting yang tepat.
Desain website ini menggambarkan jelas bisnis dari Ashe Forklift, yaitu penyewaan Forklift. Karena niche bisnis dari Ashe Forklift, maka headline dari website ini langsung menyasar kata kunci yang relevan, yaitu "Sewa Forklift Terbaik Area Jabodetabek". Hal ini tentunya dapat membantu performa SEO dari website agar dapat tampil di peringkat teratas search engine saat audiens mencari informasi dengan kata kunci tersebut.
Selain itu, website dari Ashe Forklift ini juga langsung memberikan penjelasan tentang siapa itu Ashe Forklift dan video company profile yang dapat menjelaskan layanan yang ditawarkan perusahaan tersebut.
Bagi Kamu yang memiliki bisnis F&B atau usaha catering, Kamu bisa mempertimbangkan website dari Ny. Hendrawan sebagai referensi dari website bisnis Kamu.
Website dari Ny. Hendrawan ini didesain secara unik, yang mana di halaman muka, Kamu langsung disambut dengan beragam varian produk catering dari Ny. Hendrawan dan penjelasan singkat mengenai Ny. Hendrawan.
Selain itu, website dari Ny. Hendrawan juga menempatkan informasi perkiraan harga dari salah satu contoh produknya untuk memberikan gambaran bagi para pengunjung.
Menariknya lagi, website Ny. Hendrawan didesain secara menarik dengan pemilihan gambar yang menggugah selera dan perpaduan warna yang menyorot beragam foto produk makanan atau catering dari Ny. Hendrawan.
Oleh karena itu, Kamu bisa menjadikan website dari Ny. Hendrawan sebagai inspirasi website untuk bisnis makanan.
Website lain yang bisa Kamu jadikan inspirasi adalah website dari Callme. Website ini menggunakan visual sebagai daya tarik utama sekaligus konten utama yang ada di dalam halaman web-nya.
Dengan memadukan warna kuning dan warna putih di website-nya, Callme memberikan desain website yang menunjukkan dengan jelas ekspektasi pengunjung saat menggunakan layanan mereka.
Hal ini dibuktikan dengan adanya visual tampilan user interface yang nantinya akan ditemui oleh pelanggan saat menggunakan aplikasi dari Callme. Tidak hanya itu, website Callme juga menunjukkan cara menggunakan aplikasi dari Callme, sehingga memudahkan pelanggan yang tertarik dengan layanan yang ditawarkan.
Untuk membuat pengunjung semakin yakin dengan layanan dari Callme, website ini juga mencantumkan testimoni pelanggan yang letaknya tidak jauh dari headline. Hal ini dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan untuk menggunakan jasa dari Callme.
Jika Kamu ingin membuat website untuk bisnis fashion, khususnya fashion yang minimalis, Kamu bisa mengambil inspirasi dari website ETQ Amsterdam.
Website dari ETQ didesain sesuai dengan keunikan produk mereka, yaitu fashion yang minimalis. Hal ini dapat dilihat dari penggunaan warna dalam desain website dan konten yang ada di dalam Website.
Di sini, website ETQ langsung memberikan contoh outfit dari produk mereka untuk menunjukkan tampilan pakaian mereka. Tidak hanya itu, ETQ juga memberikan apa saja kelebihan dari produk mereka tepat di bawah headline website.
Halaman muka dari website ETQ juga tidak menggunakan banyak tulisan, tetapi menggunakan copy yang ringkas dan cukup menggambarkan tentang brand dari ETQ itu sendiri. Ini dapat memberikan kesan bahwa ETQ merupakan brand fashion minimalis yang tepat bagi audiens yang sedang ingin mencari informasi tentang gaya pakaian minimalis.
Contoh website selanjutnya yang bisa Kamu jadikan inspirasi adalah website dari FreshBooks.
FreshBooks memiliki tampilan website dengan kombinasi warna biru dan putih yang memberikan kesan dapat dipercaya tetapi juga terkesan sejuk. Tidak hanya itu, halaman muka dari FreshBooks juga memuat informasi secara lengkap, tanpa membuat website terlihat berantakan.
Selain itu, website dari FreshBooks juga memiliki CTA dengan warna yang kontras dan mencolok. Hal ini dapat menarik perhatian pengunjung untuk melakukan interaksi yang diinginkan oleh FreshBooks.
Tentunya, website ini juga didukung dengan copywriting yang menarik dan tepat sehingga dapat menarik perhatian pengunjung untuk membacanya.
Bagi Kamu yang hobi membaca berita di internet, Kamu mungkin sudah familier dengan website The Economist. Website ini bisa Kamu jadikan inspirasi jika ingin membuat website portal berita.
Website The Economist didesain dengan menu dan tata letak yang rapi sehingga memudahkan pengunjung dalam mengakses segala menu di dalam website. Ini penting mengingat pengunjung website berita umumnya ingin mencari berita tertentu secara cepat.
Tidak hanya itu, website The Economist ini juga memiliki tata letak yang baik. Ini merupakan bentuk penerapan desain user interface dan user experience yang baik.
Salah satu hal yang menonjol dari website ini adalah logo The Economist yang berada di sisi atas homepage layaknya sebuah koran. Ini merepresentasikan brand The Economist yang kuat dalam website tersebut.
Salah satu contoh situs website dengan desain yang simpel dan minimalis yang bisa Kamu jadikan inspirasi adalah website dari Evernote.
Evernote memiliki desain website yang minimalis, dengan penggunaan warna yang netral dan warna hijau yang membuatnya semakin menonjol dan menarik perhatian para pengunjung.
Tidak hanya itu, informasi yang terkandung dalam website ini juga dapat disampaikan secara lengkap dengan tetap menjaga kecepatan website yang stabil sehingga membuat pengunjung nyaman.
Di sisi lain, website ini juga memiliki copywriting yang tegas dengan tagline yang menarik serta CTA download yang dapat menarik perhatian para pengunjung website.
Contoh situs web lain yang bisa Kamu jadikan inspirasi adalah website dari TemplateMonster. Di sini, Kamu tidak hanya melihat bagaimana website TemplateMonster didesain, tetapi Kamu juga bisa melihat beragam inspirasi desain template website yang diunggah oleh para pengguna website ini.
Website TemplateMonster didesain dapat memberikan informasi yang dibutuhkan oleh pengunjung secara lengkap. Ditambah dengan beragam menu pilihan untuk masing-masing kebutuhan template yang disediakan.
Tidak hanya itu, ada berbagai fitur menarik yang disematkan dalam website TemplateMonster. Mulai dari fitur filter yang dapat memudahkan pengguna untuk mencari apa yang dibutuhkan, filter untuk mengurutkan hasil pencarian, hingga memberikan ide-ide inspirasi yang dapat menarik perhatian pengunjung.
Baca juga: Pahami Pengertian Website dan Pentingnya untuk Pertumbuhan Bisnis
Berikut beberapa rekomendasi tips bagi Kamu yang ingin membuat website untuk bisnis agar bisa bekerja secara optimal, dikutip dari Business News Daily yang diunggah tanggal 28 Maret 2024:
Tips pertama yang bisa Kamu terapkan adalah buat website dengan user interface yang rapi. Mengembangkan website dengan desain yang rapi dapat meningkatkan kemudahan membaca informasi yang ingin Kamu sampaikan.
Hindari membanjiri website Kamu dengan terlalu banyak font atau gambar yang membingungkan. Ini akan membuat user experience dari pengguna menjadi tidak optimal.
Untuk itu, pilihlah font dan gambar yang secara jelas merepresentasikan pesan Kamu.
Pastikan untuk menyertakan Call to Action (CTA) yang jelas dan singkat, dengan memilih warna yang berbeda dan memberikan ketebalan yang mencolok untuk membedakannya dari elemen teks lainnya.
Pastikan setiap halaman dalam website memiliki tata letak yang terstruktur dengan baik dan mudah dibaca. Pengunjung umumnya akan kesulitan saat menghadapi situs web yang kontennya tidak tertata dengan baik.
Untuk mendesain website yang dapat dengan mudah dibaca oleh pengunjung, bayangkan diri Kamu sebagai pengunjung situs tersebut terlebih dahulu. Dengan cara ini, Kamu dapat memahami informasi penting apa yang seharusnya disampaikan terlebih dahulu kepada pengunjung.
Secara umum, telah menjadi kebiasaan bagi banyak orang untuk mengakses informasi di internet melalui beragam gawai. Hal ini karena rata-rata, orang sudah memiliki beragam perangkat mulai dari laptop hingga smartphone.
Oleh karena itu, penting untuk memastikan bahwa desain situs web yang Kamu kembangkan dapat menyesuaikan dan merespons dengan baik di semua jenis perangkat, termasuk tablet, PC, smartphone, dan lainnya.
Buatlah situs web memiliki ciri khas yang unik. Namun, hindari sering mengubah desain situs web, karena hal ini dapat menyebabkan kebingungan bagi pengunjung apakah mereka berada di situs yang benar atau tidak. Konsistensi ini mencakup desain situs web dan penggunaan identitas merek di dalamnya.
Seperti yang dapat dilihat dari contoh-contoh situs web di atas, mereka cenderung menggunakan warna-warna yang merupakan identitas merek dari produk atau layanan yang ditawarkan.
Membangun website untuk bisnis dari awal bisa menjadi hal yang merepotkan saat dijalankan karena kerumitannya. Hal ini tentunya dapat menyita waktu Kamu sebagai pemilik bisnis.
Saat ini, sudah ada banyak penyedia layanan pembuatan website yang menawarkan layanannya. Namun, Kamu harus mencari penyedia jasa pembuatan website yang profesional dan terbaik. Kami merekomendasikan Kamu untuk menggunakan jasa dari Grow & Bless.
Grow & Bless merupakan jasa pembuatan website yang lengkap sesuai dengan kebutuhan bisnis Kamu. Tidak hanya mendesain website yang menarik, Kami juga merancang strategi lanjutan dan memberikan pelayanan serta maintenance secara jangka panjang agar website yang Kamu bangun bisa berdampak ke pertumbuhan bisnis. Selain itu, Grow & Bless sudah berpengalaman dalam membantu pembuatan website bagi berbagai perusahaan.
Jadwalkan diskusi dengan tim ahli Kami untuk menemukan strategi website bisnis terbaik untukmu! Kami siap menjadi partner terpercaya untuk pertumbuhan bisnis Kamu. Kembangkan bisnismu bersama Grow & Bless sekarang!
Baca juga: Tips Memilih Jasa Pembuatan Website Perusahaan Terpercaya
Saat ini, website menjadi salah satu hal yang menjadi tulang punggung internet. Website menjadi wadah bagi setiap bisnis atau penyedia informasi untuk menyediakan informasi terbaru, hiburan, hingga informasi mengenai produk dan layanan yang dimiliki kepada audiens.
Key Takeaways
Dengan ciri khas diawali oleh WWW atau World Wide Web, website pada saat ini sudah menjadi keharusan untuk dimiliki oleh suatu bisnis yang ingin maju dan berkembang di era digital.
Oleh karena itu, halaman web sangatlah penting bagi bisnis untuk mendukung strategi bisnis dan pemasarannya di era serba internet. Lalu, apa sebenarnya website itu?
Artikel ini akan membahas pengertian website dan pentingnya website bagi pertumbuhan bisnis.
Dilansir dari Geeks for Geeks, website adalah kumpulan halaman web dengan konten yang berisi informasi, teks, gambar, video, dan audio, yang dapat diakses melalui internet.
Umumnya, website menampilkan homepage sebagai halaman utama website atau halaman muka. Homepage menghadirkan informasi yang ringkas bagi pengunjung saat pertama kali mengunjungi website sebelum akhirnya mencari informasi lebih detail di halaman web lainnya.
Suatu website juga memiliki halaman-halaman lain yang dengan informasi yang detail, seperti halaman produk dan layanan, halaman kontak dan support, hingga halaman tentang perusahaan. Dengan ini, pengunjung bisa mendapatkan informasi lebih lengkap dalam satu tempat.
Untuk mengunjungi website, Anda harus menggunakan browser internet kemudian memasukkan URL pada website yang ingin Anda kunjungi. Selain itu, Anda juga bisa memasukkan kata kunci atau keywords yang ingin Anda cari dan kemudian mesin pencari akan mengarahkan Anda ke website yang relevan.
Oleh karena itu, pada dasarnya website sama seperti alamat rumah, gedung, atau toko bagi suatu bisnis. Alamat website merupakan alamat yang nantinya dikunjungi oleh audiens untuk mengunjungi bisnis Anda dan mencari informasi maupun melakukan pembelian.
Umumnya, suatu website itu dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman yang cukup kompleks. Untungnya, pada saat ini banyak solusi yang bisa memudahkan pengguna internet atau pemilik bisnis yang ingin memiliki website.
Sudah banyak tersedia website builder yang akan membantu Anda dalam membuat website secara sederhana dan mandiri dengan tampilan yang oke.
Tidak hanya itu, Ada juga jasa pembuatan website yang akan memudahkan Anda dalam membuat website sesuai keinginan Anda. Khususnya jika Anda ingin membuat website untuk kebutuhan bisnis.
Pada dasarnya, website dibagi menjadi dua, yaitu website statis dan website dinamis. Namun, ada berbagai jenis website yang bisa Anda temui di internet.
Lalu, apa saja jenis-jenis website yang ada di internet? Berikut adalah berbagai jenis website:
Jenis website pertama adalah website pribadi. Pada dasarnya, website pribadi merupakan website yang dibuat oleh seorang individu untuk kepentingan pribadi atau memberikan informasi pribadi.
Salah satu kebutuhan dari penggunaan website pribadi adalah sebagai portfolio hasil pekerjaan individu tersebut, khususnya jika individu tersebut adalah seorang profesional atau ingin melamar pekerjaan.
Contohnya, seorang desainer grafis akan memamerkan hasil karyanya ke website mereka, atau seorang arsitek yang menampilkan proyek-proyek yang mereka kerjakan sekaligus sertifikasinya.
Umumnya, website pribadi dapat digunakan agar pengunjung dapat melihat hasil pekerjaan maupun karya, sekaligus informasi dari pemilik website dengan mudah dalam satu tempat.
Jenis website selanjutnya adalah website toko online. Website ini merupakan website yang digunakan oleh suatu bisnis untuk menjual produk dan layanannya di internet.
Lewat website toko online, perusahaan dapat berbisnis, menjual, menerima pembayaran, memproses pesanan, hingga mengelola pengiriman dan melakukan layanan pelanggan dalam satu tempat secara mandiri.
Tidak hanya dibuat dan dimanfaatkan oleh satu perusahaan saja, saat ini ada juga toko online atau marketplace, yang mana setiap pemilik bisnis dapat menjual produknya di dalam website tersebut. Hal ini memudahkan bagi pemilik bisnis yang ingin mulai menjual produknya tanpa harus membuat website sendiri.
Salah satu contoh website marketplace adalah Tokopedia. Sedangkan untuk website toko online bagi satu perusahaan contohnya seperti website milik Nike.
Selanjutnya ada jenis website bisnis. Pada dasarnya, website bisnis adalah website khusus yang dibuat oleh suatu perusahaan untuk menunjukkan eksistensinya di internet.
Oleh karena itu, website bisnis merupakan website yang memberikan informasi bagi audiens yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang produk dan layanan yang ditawarkan hingga profil perusahaan.
Tidak hanya itu, website bisnis terkadang juga disatukan dengan website toko online sehingga memudahkan pelanggan yang ingin melakukan pembelian.
Bisnis yang memiliki website dapat meningkatkan reputasinya karena mereka menampilkan profil dan informasi perusahaan dalam halaman informasi yang dapat diakses dengan mudah. Selain itu, website bisnis juga bisa menghubungkan website dengan toko dan media sosial dari perusahaan tersebut.
Selanjutnya ada website berita. Website berita berfungsi sebagai platform khusus untuk menyebarkan informasi terkini kepada publik yang mudah diakses oleh siapa saja yang mencari berita dan perkembangan terkini dari seluruh dunia.
Berfungsi mirip dengan surat kabar digital, website ini didedikasikan untuk meliput dan berbagi informasi, situs portal berita menawarkan tinjauan komprehensif tentang berbagai media dan topik, mulai dari politik dan kesehatan hingga isu lingkungan. Selain itu, website ini menampilkan wawancara dengan tokoh-tokoh penting, memberikan wawasan tentang perspektif dan kontribusi mereka kepada masyarakat.
Baca juga: Membuat Struktur Website yang SEO Friendly
Lalu, mengapa bisnis memerlukan website? Dilansir dari Hubspot, ada beberapa alasan yang relevan.
Di era digital saat ini, mencari informasi tentang produk dan layanan dapat dilakukan secara online melalui internet. Dari memanfaatkan mesin pencari seperti Google hingga menelusuri topik yang sedang tren di platform media sosial, kita sudah terbiasa mengakses informasi dengan cepat melalui ponsel pintar dan internet.
Ketika individu sedang mencari produk atau layanan, salah satu sumber informasi mereka adalah website perusahaan. Berbeda dengan media sosial yang bersifat dinamis, situs web memungkinkan penyajian informasi terstruktur, memberdayakan calon pelanggan untuk mengambil tindakan tegas sesuai dengan kebutuhan mereka.
Selain itu, bisnis tanpa kehadiran online, seperti tidak adanya website, berisiko kehilangan kredibilitas di mata konsumen.
Tanpa situs web, informasi terkait produk atau layanan Anda mungkin tidak akan muncul di hasil mesin telusur, sehingga calon pelanggan akan mendapatkan informasi yang tidak lengkap atau hanya mengandalkan sumber pihak ketiga, seperti media sosial dan ulasan pelanggan, yang mana Anda memiliki kendali terbatas. Kerentanan terhadap umpan balik negatif ini dapat merusak reputasi merek Anda, terutama jika ulasan buruk terus berlanjut.
Dalam website, ada beberapa unsur atau elemen yang harus diperhatikan oleh pemilik bisnis untuk memastikan agar website yang dibuat dapat berjalan sesuai keinginan. Berikut adalah unsur-unsur dalam website yang harus Anda ketahui:
Domain pada dasarnya merupakan alamat dari website yang disederhanakan dengan nama sehingga tidak perlu memasukkan alamat IP dari website tersebut saat mengaksesnya.
Nama domain sendiri bisa bermacam-macam tergantung kebutuhan, misalnya menggunakan nama brand seperti Nike.com atau nama perusahaan seperti fastindojayaabadi.com. Hal ini nantinya juga akan memudahkan calon pelanggan saat mencari website dari bisnismu di internet.
Anda dapat memilih beragam nama domain, asalkan domain tersebut relevan dengan bisnismu, mudah diingat, dan dieja dengan benar sehingga tidak menyulitkan calon pengunjung.
Suatu website pada dasarnya membutuhkan "rumah" agar website itu dapat berdiri dan beroperasi dengan benar. Rumah yang mewadahi website tersebut adalah web hosting.
Web hosting berfungsi untuk menyimpan data dan website yang ada di server internet. Nantinya, hosting tersebut juga akan menyimpan segala konten dari teks, video, gambar, audio, dan lain sebagainya yang ada di dalam website tersebut.
Oleh karena itu, Anda juga harus dapat memilih web hosting yang andal dan cepat agar website bisnis Anda dapat bekerja dengan baik.
Selanjutnya adalah isi dari website tersebut atau konten. Konten pada dasarnya merupakan semya informasi yang ada di dalam website, yang mana dapat berupa teks, gambar, hingga video.
Melalui konten, website dapat menyediakan informasi yang lengkap dan relevan sehingga dapat diserap informasinya oleh para pengunjung. Selain itu, konten juga membuat pengunjung betah untuk mengunjungi website tersebut sehingga meningkatkan loyalitas pelanggan terhadap suatu bisnis.
Oleh karena itu, saat memiliki website pastikan konten dalam website Anda merupakan konten-konten yang relevan dan dibutuhkan oleh pengunjung.
Tampilan juga merupakan unsur atau elemen yang paling penting dalam website. Tampilan yang menarik dapat menarik perhatian dan minat dari pengunjung website untuk mencari informasi lebih lanjut dan betah mengunjungi website tersebut.
Namun, tampilan yang bagus dan menarik belum cukup. Tampilan website juga harus ramah pengguna dan dapat diakses dengan baik di laptop, PC, maupun ponsel pintar. Ini juga termasuk dengan tampilan yang rapi, terstruktur, dan dapat dimuat dengan cepat.
Elemen website yang terakhir adalah bahasa pemrograman. Bahasa pemrograman merupakan pondasi dari terbentuknya website.
Pada dasarnya, bahasa pemrograman merupakan instruksi yang digunakan untuk membuat dan mengatur tampilan serta fungsi-fungsi sebuah situs web.
Ada berbagai contoh bahasa pemrograman yang digunakan, seperti JavaScript, CSS, HTML, hingga PHP. Bahasa pemrograman tersebut memiliki fungsinya sendiri sehingga membuat website memiliki tampilan yang menarik,dinamis, hingga interaktif.
Baca juga: Cara Meningkatkan SEO Website Agar Semakin Meroket
Ternyata, ada beberapa manfaat yang dapat dirasakan oleh bisnis jika memiliki website. Berikut adalah berbagai manfaat website untuk bisnis yang bisa Anda dapatkan:
Salah satu manfaat utama sekaligus fungsi website untuk bisnis adalah meningkatnya kredibilitas perusahaan di mata calon pelanggan. Bisnis yang memiliki website dinilai lebih dapat dipercaya dibandingkan bisnis yang tidak memilikinya.
Di dalam website, Anda dapat mencantumkan berbagai informasi terkait perusahaan, mulai dari sejarah dan latar belakang, produk dan layanan, kontak, hingga struktur perusahaan. Ini dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan yang menunjukkan bahwa perusahaan Anda adalah perusahaan yang eksis.
Selain itu, website bisnis dengan desain yang menarik dan profesional juga dapat meningkatkan kredibilitas bisnis. Hal ini karena website yang nyaman dikunjungi juga dapat membuat pengunjung betah mengunjungi website tersebut.
Anda juga dapat memberikan portfolio proyek yang pernah dikerjakan sekaligus testimoni ke dalam website Anda. Dengan menyematkan portfolio dan testimoni atau ulasan, Anda bisa memengaruhi keputusan pembelian mereka dan melihat bahwa bisnismu dapat dipercaya.
Manfaat selanjutnya dari memiliki website untuk bisnis adalah Anda dapat menjangkau target pasar yang lebih luas.
Di era digital saat ini, digital marketing menjadi senjata utama yang dimiliki oleh bisnis untuk dapat menonjol di pasaran. Terlebih, orang-orang akan mencari informasi tentang suatu produk di internet.
Dengan memiliki website, audiens Anda dapat mengakses informasi yang dibutuhkan tentang produk Anda di mana saja dan kapan saja. Tidak hanya itu, website juga memudahkan orang-orang yang belum mengenal bisnismu menjadi mengenalnya.
Oleh karena itu, memiliki website juga seringkali dianggap dapat meningkatkan brand awareness dari suatu bisnis karena bisa menjangkau target pasar lebih luas. Namun, gunakan nama domain yang profesional dan relevan dengan bisnis Anda.
Selanjutnya, website bisnis juga dapat mendukung operasional dan pemasaran dari bisnis. Ada berbagai hal yang bisa dilakukan oleh website bisnis.
Melalui website bisnis, Anda dapat melakukan manajemen inventaris, pelacakan pesanan, hingga melakukan komunikasi dengan konsumen melalui layanan pelanggan.
Tidak hanya itu, website juga dapat mengumpulkan lead dan melakukan konversi pembelian. Mulai dari menggunakan formulir berlangganan, freebies, kontak, dan lain sebagainya yang dapat dimanfaatkan sebagai database calon pelanggan.
Selain itu, Anda juga bisa menganalisis siapa saja yang mengunjungi website Anda. Hal ini memberikan Anda wawasan untuk mengetahui demografi pelanggan Anda lebih lengkap sehingga dapat digunakan untuk membuat strategi pemasaran dan pengembangan produk yang optimal.
Baca juga: Mencari Jasa Pembuatan Website Profesional? Ini Tipsnya!
Website memang memiliki berbagai manfaat untuk bisnis. Namun, membangun website untuk bisnis dari awal memakan waktu dan tenaga yang cukup banyak. Hal ini tentunya dapat menyita waktu Anda sebagai pemilik bisnis.
Untungnya, saat ini ada beragam jasa pembuatan website yang bisa Anda gunakan. Namun, apa rekomendasi jasa pembuatan website yang profesional, andal, dan terpercaya di Indonesia? Kami merekomendasikan Anda untuk menggunakan jasa dari Grow & Bless.
Grow & Bless merupakan jasa pembuatan website yang lengkap sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Tidak hanya mendesain website yang menarik, kami juga merancang strategi lanjutan agar website yang dibangun bisa berdampak ke pertumbuhan bisnis.
Grow & Bless sudah berpengalaman dalam membantu pembuatan website bagi berbagai perusahaan. Salah satunya adalah Fastindo Jaya Abadi.
Perusahaan pemasok kebutuhan mur dan baut ini membutuhkan website yang dapat meningkatkan brand awareness untuk menjangkau target pasar sekaligus menghubungkannya dengan toko online yang ada di e-commerce.
Oleh karena itu, Grow & Bless membantu Fastindo Jaya Abadi dengan membuat website yang tidak hanya memberikan informasi bisnis saja, tetapi juga memiliki katalog produk, informasi perusahaan, hingga dapat terhubung dengan marketplace dari perusahaan tersebut.
Selain itu, Grow & Bless juga mengoptimalkan SEO dari website Fastindo Jaya Abadi agar calon pelanggan yang mencari kata kunci tertentu dapat menemukan website perusahaan tersebut dan mengunjunginya sehingga dapat membangun kepercayaan pelanggan terhadap Fastindo Jaya Abadi.
Dapat dilihat jika dengan memiliki website, Fastindo Jaya Abadi menjadi lebih terlihat kredibel sekaligus meningkatkan kepercayaan setiap pengunjungnya karena memiliki website yang informatif dengan tampilan yang menarik.
Jadwalkan diskusi dengan tim ahli Kami untuk menemukan strategi website bisnis terbaik untukmu! Kami siap menjadi partner terpercaya untuk pertumbuhan bisnismu. Kembangkan bisnis Anda bersama Grow & Bless sekarang! Klik di sini!
Pada saat ini, internet menjadi pusat informasi dan interaksi bagi sebagian besar manusia di seluruh dunia. Banyak orang yang mencari informasi apapun yang mereka inginkan melalui internet.
Salah satu hal yang dicari oleh para pengguna internet adalah mencari produk yang ingin mereka beli atau bahkan mencari profil dari suatu perusahaan. Oleh karena itu, mereka akan mencari tahu website dari perusahaan yang ingin mereka cari.
Key Takeaways
Hal ini membuat memiliki website perusahaan atau website company profile merupakan hal yang penting bagi bisnis. Tidak hanya sekadar website, Anda juga harus membuat website perusahaan yang juga mobile-friendly maupun dapat diakses dengan mudah oleh audiens.
Lalu, apa pentingnya memiliki website perusahaan? Dan apa saja tips untuk memilih jasa pembuatan website perusahaan yang terpercaya? Artikel ini akan mengulasnya untuk Anda.
Pada dasarnya, website merupakan sekumpulan halaman web yang dapat diakses oleh pengguna internet dan berisi berbagai konten. Konten ini terdiri dari konten teks, video, gambar, hingga audio.
Halaman muka saat audiens mengunjungi website disebut dengan homepage. Homepage menghadirkan informasi yang ringkas bagi pengunjung saat pertama kali mengunjungi website sebelum akhirnya mencari informasi lebih detail di halaman web lainnya.
Sedangkan, website perusahaan atau website company profile merupakan website profesional yang dibuat oleh suatu entitas bisnis atau perusahaan untuk keperluan bisnisnya.
Keperluan bisnis ini bisa beragam sesuai dengan kebutuhan, mulai dari memberikan informasi perusahaan kepada para pengunjung, visi dan misi, sampai penjelasan produk dan layanan yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut.
Tidak hanya itu, website perusahaan juga dapat menjadi bagian dari identitas dan media komunikasi bagi bisnis. Di sini, bisnis dapat mengomunikasikan apapun dengan para pengunjungnya, mulai dari konten hingga memberikan pengumuman tertentu.
Oleh karena itu, website perusahaan menjadi wadah bagi bisnis untuk mempromosikan perusahaannya dengan membangun kehadirannya secara online. Tidak hanya itu, website perusahaan juga dapat membantu bisnis membangun kredibilitasnya.
Tak jarang, ada beberapa website perusahaan yang juga menyematkan toko online di dalam website. Hal ini bertujuan agar para pelanggan dapat menggali informasi sekaligus melakukan pembelian di satu website yang sama.
Baca juga: Miliki Website Profesional dengan Jasa Pembuatan Website UMKM
Meskipun pada saat ini sudah ada media sosial, tetapi memiliki website tetaplah suatu hal yang penting bagi suatu perusahaan dalam menjalankan strategi digital marketing.
Tidak hanya sekadar memiliki website, perusahaan juga perlu menggunakan website yang baik dan telah dioptimasi agar dapat dimanfaatkan secara optimal. Berikut adalah beberapa alasan mengapa perusahaan harus memiliki website:
Alasan pertama dari mengapa bisnis Anda memerlukan website perusahaan adalah untuk meningkatkan kredibilitas bisnis.
Dengan memiliki website, besar kemungkinan bisnis Anda dapat dipercaya dibandingkan bisnis yang tidak memiliki website. Hal ini karena website perusahaan mencantumkan segala informasi yang ada.
Informasi yang dicantumkan juga beragam, mulai dari sejarah dan latar belakang, produk dan layanan, kontak, hingga struktur perusahaan. Ini dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan yang menunjukkan bahwa perusahaan Anda adalah perusahaan yang dapat dipercaya.
Tidak hanya itu, memiliki website perusahaan juga membuat Anda dapat menampilkan proyek yang pernah Anda kerjakan. Dengan hal ini, pengunjung dapat mengetahui testimoni dari pengguna produk atau jasa bisnis Anda.
Selanjutnya, memiliki website perusahaan dapat membantu Anda untuk memberikan visibilitas di dunia maya. Hal ini membuat orang-orang dapat menemukan produk, layanan, atau perusahaan Anda yang muncul di mesin pencari dengan kata kunci yang relevan.
Memiliki kehadiran online melalui website bisnis dapat memberikan kesan positif yang profesional dan kuat. Dengan memiliki website profesional, calon pelanggan memiliki impresi pertama yang baik terhadap perusahaan Anda.
Tidak hanya itu, menurut Business.com, memiliki website perusahaan juga dapat meningkatkan brand awareness dari bisnis Anda. Pada dasarnya, website didesain dengan brand identity yang sesuai dengan perusahaan tersebut.
Saat pengunjung mengunjungi website perusahaan tersebut, mereka akan melihat perusahaan Anda dan segala brand identity yang ada di dalamnya. Ini akan membuat pengunjung merasa familiar dengan bisnis Anda.
Namun, Anda harus memastikan agar website Anda tetap SEO-Friendly. Ini penting karena website dengan SEO yang optimal akan muncul di halaman pertama dan peringkat teratas di mesin pencarian untuk kata kunci tertentu.
Manfaat selanjutnya dari memiliki website perusahaan adalah dapat memberikan informasi terkait produk dan layanan lebih lengkap.
Meskipun pada saat ini sudah ada media sosial dan website e-commerce, tetapi perusahaan belum tentu dapat memberikan informasi terkait produk dan layanan yang diberikan secara komprehensif di platform tersebut.
Dengan memiliki website perusahaan sendiri, Anda dapat mencantumkan informasi lebih lengkap terkait produk dan layanan yang Anda tawarkan kepada para pengunjung.
Hal ini membuat para pengunjung atau calon pelanggan memiliki lebih banyak pengetahuan untuk membuat keputusan pembelian yang terinformasi.
Tidak hanya itu, calon pelanggan juga dapat mencari tahu produk yang tepat sesuai kebutuhan mereka hingga membandingkannya secara langsung dengan produk kompetitor dengan mudah melalui website perusahaan.
Dengan lengkapnya informasi terkait produk dan layanan, calon pelanggan akan lebih yakin dalam memilih produk sehingga dapat meningkatkan tingkat konversi bagi perusahaan. Namun perlu diingat untuk tidak hanya memberikan informasi secara detail, tetapi juga mudah dimengerti oleh calon pelanggan.
Alasan lain mengapa perusahaan harus memiliki website sendiri adalah Anda dapat mengontrol informasi yang disajikan ke publik.
Dengan ini, Anda dapat memastikan jika informasi yang disampaikan oleh perusahaan Anda adalah informasi yang resmi, akurat, dan sesuai dengan apa yang ingin disampaikan.
Tidak hanya itu, memiliki website perusahaan juga membuat Anda dapat menyebarkan informasi yang dapat dipercaya oleh audiens dengan baik karena kredibilitasnya.
Hal ini membantu Anda untuk mencegah tersebarnya informasi yang tidak resmi dan tidak akurat di dunia maya. Selain itu, bisnis Anda juga dapat menjaga reputasinya karena memberikan informasi yang akurat dengan keberadaan website perusahaan.
Memiliki website perusahaan dapat memfasilitasi bisnis Anda untuk dapat berinteraksi dengan pelanggan.
Interaksi melalui website perusahaan dapat dilakukan melalui berbagia media, mulai dari chat customer service, formulir kontak, hingga layanan tanya jawab dan forum diskusi.
Oleh karena itu, memiliki website perusahaan dapat membantu bisnis Anda dalam merespons segala interaksi dengan pelanggan lebih cepat. Tidak hanya itu, ini juga akan membantu Anda untuk menjalin hubungan lebih erat antara bisnis dengan pelanggan sehingga meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan.
Tentunya, Anda juga harus memiliki struktur layanan customer service yang dapat melayani segala kebutuhan dan keinginan pelanggan untuk berinteraksi dengan perusahaan.
Terakhir, memiliki website perusahaan membuat Anda selangkah lebih unggul dibandingkan kompetitor. Dengan semakin ketatnya pasar, Anda harus dapat bersaing dan menonjol di antara kompetitor Anda.
Dalam era digital dan meningkatnya penggunaan internet, memiliki website perusahaan sudah menjadi keunggulan kompetitif bagi bisnis Anda sendiri. Hal ini karena website perusahaan membuat bisnis Anda lebih mudah ditemui dan dikenal di manapun dan kapanpun.
Namun, perlu diperhatikan juga untuk memiliki desain website yang menarik tetapi tetap profesional dan konten yang informatif. Ini akan membuat bisnis Anda semakin menonjol dan pengunjung betah untuk mengunjungi website Anda.
Jika dimanfaatkan dengan tepat, website perusahaan dapat membuat bisnis Anda jauh lebih menonjol dibandingkan puluhan hingga ratusan kompetitor yang ada di pasaran.
Membangun website perusahaan tentunya membutuhkan waktu dan tenaga yang cukup banyak. Namun, tidak semua pebisnis dapat menyempatkan tenaganya untuk membangun website.
Oleh karena itu, saat ini tersedia jasa pembuatan website perusahaan yang dapat ditemui dengan mudah. Namun, bagaimana cara memilih jasa pembuatan website perusahaan yang terpercaya? Berikut adalah tipsnya:
Saat mencari jasa pembuatan website perusahaan, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah memahami terlebih dahulu kebutuhan perusahaan.
Masing-masing bisnis memiliki kebutuhannya tersendiri dan urgensi untuk memiliki website. Ada bisnis yang ingin memiliki website sekadar untuk memberikan informasi atau profil perusahaan, ada bisnis yang membutuhkan website untuk menampilkan portfolio pekerjaannya, ada juga bisnis yang ingin website yang terintegrasi dengan toko online mereka.
Masing-masing kebutuhan tentunya membuat proses pembuatan website menjadi berbeda satu dengan yang lainnya. Hal ini karena setiap website memiliki fitur yang berbeda-beda.
Oleh karena itu, pastikan terlebih dahulu kebutuhan website bagi bisnis Anda dan apa saja fitur yang ingin Anda sematkan dalam website tersebut.
Saat memilih jasa pembuatan website, Anda juga harus mencari tahu reputasi dari penyedia jasa tersebut. Tentunya, Anda ingin bekerja sama dengan penyedia jasa pembuatan website yang profesional dan amanah, bukan?
Cari tahu profil perusahaan jasa pembuatan website dengan mengunjungi laman website atau media sosial dari penyedia layanan tersebut. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mencari ulasan dari perusahaan tersebut di internet.
Ini bisa Anda lakukan dengan melihat ulasan mereka di Google Maps, forum-forum diskusi internet, hingga komentar di media sosial mereka.
Tidak hanya reputasi, Anda juga perlu melihat portfolio atau proyek-proyek yang sudah penyedia jasa website tersebut lakukan. Ini penting untuk melihat bagaimana kualitas hasil pekerjaan mereka.
Biasanya, portfolio dan proyek pekerjaan dari penyedia jasa pembuatan website sering ditampilkan di dalam website dari penyedia jasa tersebut. Dari situ, Anda memiliki gambaran langsung tentang kemampuan dan gaya desain mereka. Anda juga dapat meminta mereka untuk mengirimkan portfolio mereka secara langsung agar lebih yakin.
Ssetiap perusahaan memiliki anggaran untuk pembuatan website yang berbeda-beda. Oleh karena itu saat memilih jasa pembuatan website perusahaan, Anda juga perlu mengetahui harga paket jasa yang ditawarkan.
Anda bisa menemukan harga paket jasa pembuatan website di website penyedia layanan tersebut. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menghubungi secara langsung penyedia layanan pembuatan website tersebut untuk mengetahui harga dari paket jasa yang ditawarkan.
Pastikan agar Anda mendapatkan secara detail harga setiap paket jasa hingga harga-harga tambahan di luar paket jasa yang harus ditanggung nantinya, termasuk mencari tahu apakah mereka menyediakan gratis domain atau gratis SSL. Ini penting agar Anda dapat menyesuaikan harga dari paket jasa yang ditawarkan dengan budget Anda sekaligus memperkirakan apakah layanan tersebut memang cocok dengan kebutuhan website bisnis Anda.
Hal terakhir yang perlu Anda perhatikan adalah layanan dukungan secara jangka panjang termasuk setelah website Anda sudah berjalan.
Anda harus memahami layanan pemeliharaan website seperti apa yang ditawarkan, penting untuk menekankan perlunya update rutin domain & hosting, bagaimana web developer menerapkan penyelesaian masalah yang cepat, dan pemantauan keamanan yang cermat. Langkah-langkah ini penting untuk memastikan kelancaran operasional website Anda pasca peluncuran, menjaga dari potensi gangguan dan ancaman keamanan.
Selain itu, Anda juga perlu memastikan kepemilikan konten yang ada di dalam website perusahaan Anda. Penting untuk membedakan antara apa yang menjadi milik Anda sebagai klien dan apa yang masih berada dalam lingkup vendor.
Hal ini mencakup hak atas desain situs web, konten tekstual, gambar, dan elemen lainnya. Selain itu, diskusi harus mencakup sejauh mana akses Anda, hak mengedit, dan kemampuan untuk memindahkan konten setelah proyek selesai.
Baca juga: Hal Penting Ketika Memilih Jasa Pembuatan Website WordPress
Membangun website untuk bisnis dari awal memakan waktu dan tenaga yang cukup banyak. Hal ini tentunya dapat menyita waktu Anda sebagai pemilik bisnis.
Saat ini sudah ada banyak penyedia layanan pembuatan website perusahaan yang bisa Anda temui di internet. Namun, mencari penyedia jasa pembuatan website yang profesional dan terbaik belum tentu banyak.
Kami merekomendasikan Anda untuk menggunakan jasa dari Grow & Bless.
Grow & Bless merupakan jasa pembuatan website yang lengkap sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Tidak hanya mendesain website yang menarik, kami juga merancang strategi lanjutan agar website bisnis Anda dapat membantu pertumbuhan bisnis yang optimal.
Grow & Bless sudah berpengalaman dalam membantu pembuatan website bagi berbagai perusahaan. Salah satu perusahaan yang mempercayakan websitenya adalah Cafemaker.
Grow & Bless membantu bisnis Cafemaker dengan membuat dan mengubah website dari bisnis tersebut agar menjadi semakin lebih baik. Mengingat lini bisnis Cafemaker sebagai penyewaan mesin kopi untuk kebutuhan komersial maupun pribadi, maka Cafemaker menargetkan pengunjung dengan demografi profesional.
Di sini, Grow & Bless berkolaborasi dengan Akarmula.id membuat website perusahaan yang profesional bagi Cafemaker dengan desain yang menyesuaikan brand identity dan demografi target pasar dari perusahaan tersebut. Tidak hanya itu, Grow & Bless juga mengoptimasi website Cafemaker agar informatif dan dapat menghasilkan leads dari pengunjung yang ada.
Jadwalkan diskusi dengan tim ahli Kami untuk menemukan strategi website bisnis terbaik untukmu! Kami siap menjadi partner terpercaya untuk pertumbuhan bisnismu. Kembangkan bisnis Anda bersama Grow & Bless sekarang!
Sebagai pemilik atau pengelola Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), mungkin telah menyadari betapa pentingnya kehadiran online dalam mengembangkan bisnismu. Di era digital yang terus berkembang, website telah menjadi salah satu alat paling kuat dalam meningkatkan visibilitas dan menghubungkanmu dengan pelanggan potensial.
Meskipun mungkin terasa menantang, memiliki website profesional untuk UMKM tidak perlu rumit atau mahal. Artikel ini akan memberikanmu tips dan trik yang mudah diikuti untuk memulai perjalananmu dalam mendapatkan website profesional yang akan membantu bisnismu tumbuh pesat melalui bantuan jasa pembuatan website UMKM.
Seberapa penting kah website selain meningkatkan visibilitas online usahamu? Berikut ini adalah beberapa manfaat dari website untuk UMKM:
Website memberikan UMKM kehadiran online yang dapat diakses oleh siapa pun, di mana pun. Ini memungkinkan pelanggan potensial untuk menemukan bisnismu secara online, bahkan ketika toko fisikmu tutup.
Dengan website, kamu dapat menjangkau pelanggan di luar wilayah geografismu. Ini membuka peluang untuk menggarap pasar yang lebih luas, termasuk pelanggan dari berbagai daerah atau negara.
Website yang dirancang dengan baik memberikan kesan profesional. Ini membantu membangun kredibilitas bisnismu di mata pelanggan, yang mungkin lebih cenderung berbisnis dengan perusahaan yang terlihat serius.
Websitemu dapat memberikan informasi tentang produk dan layananmu sepanjang waktu, tanpa batasan jam kerja. Pelanggan dapat mengakses informasi ini kapan saja, yang sangat menguntungkan.
Dengan website, kamu dapat dengan mudah mempromosikan produk, mengumumkan penawaran khusus, dan berbagi berita terbaru kepada pelanggan. Ini memberimu kendali penuh atas pesan yang ingin kamu sampaikan.
Website juga dapat digunakan sebagai alat untuk berinteraksi dengan pelanggan melalui formulir kontak, fitur obrolan, atau komentar. Ini memungkinkanmu untuk menjawab pertanyaan pelanggan dan membangun hubungan yang kuat.
Dengan alat analitik, kamu dapat melacak kinerja website dan memahami perilaku pengunjung. Ini membantu kamu dalam mengoptimalkan strategi bisnismu.
Dibandingkan dengan metode pemasaran tradisional, memiliki website seringkali lebih terjangkau dalam jangka panjang. Ini bisa mengurangi biaya pemasaran dan promosi.
UMKM yang menjual produk fisik dapat menjadikan website sebagai platform pengecer online, memungkinkan penjualan langsung kepada pelanggan melalui toko daring.
Website memberikan fleksibilitas untuk berkembang dengan teknologi. Kamu dapat menambahkan fitur baru atau memperbarui website sesuai dengan perkembangan bisnismu.
Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa kamu pelajari untuk membuat website UMKM-mu sendiri:
Pilih platform pembuatan website yang sesuai dengan kebutuhanmu. Pilihan populer termasuk WordPress, Wix, dan Squarespace. Platform-platform ini menyediakan alat-alat sederhana untuk membangun website tanpa perlu pengetahuan pemrograman.
Pilih nama domain yang sesuai dengan bisnismu dan daftarkan melalui penyedia domain terpercaya. Pastikan nama domain yang kamu pilih mudah diingat dan mencerminkan identitas bisnismu.
Pilih penyedia hosting web yang dapat menampung website dan memastikan ketersediaan online. Pilih paket hosting yang sesuai dengan ukuran dan kebutuhan bisnismu.
Desain dan tampilan website adalah elemen kunci dalam menciptakan kesan pertama yang kuat. Ketika memilih template atau tema, pastikan untuk memilih yang sesuai dengan gaya dan tujuan bisnismu. Kemudian, kustomisasikan desain, warna, dan logo agar sejalan dengan identitas merek bisnismu.
Desain yang menarik dan sesuai dengan merek akan memberikan website tampilan profesional dan membantu dalam memikat perhatian pengunjung, membangun kredibilitas, dan menciptakan pengalaman pengguna yang baik.
Isi website dengan konten yang informatif dan menarik. Sertakan deskripsi produk atau layanan, informasi kontak, foto produk, dan cerita tentang bisnismu.
Gunakan teknik dasar optimasi mesin pencari (SEO) untuk memastikan bahwa websitemu muncul di hasil pencarian Google. Ini termasuk penggunaan kata kunci yang relevan, meta deskripsi yang menarik, dan URL yang bersahabat dengan SEO.
Tambahkan tautan ke akun media sosial bisnismu di website. Ini memungkinkan pelanggan untuk terhubung denganmu melalui platform media sosial.
Sertakan informasi kontak yang jelas dan formulir kontak sehingga pelanggan dapat menghubungi bisnismu dengan mudah.
Pastikan bahwa websitemu dapat diakses dengan baik melalui perangkat seluler. Responsif adalah kunci, karena banyak orang mengakses web melalui ponsel.
Lindungi website dengan mengaktifkan perlindungan keamanan yang diberikan oleh penyedia hosting, dan pastikan websitemu aman dari serangan online.
Pelajari cara mengelola dan memperbarui website. Banyak platform website menyediakan sumber daya dan dukungan pelanggan.
Sebelum meluncurkan, uji website secara menyeluruh untuk memastikan semua fitur berfungsi dengan baik. Perbaiki masalah yang ditemukan.
Setelah website sudah siap, publikasikan secara resmi dan sebarkan berita tentang kehadirannya. Pastikan untuk menginformasikan pelanggan potensial tentang alamat websitemu.
Website perlu diperbarui secara berkala dengan informasi baru dan konten terbaru. Pastikan website tetap segar dan relevan.
Baca juga: Semua Pebisnis Wajib Tau! Cara Meningkatkan Brand Awareness
Setelah mengetahui langkah demi langkah dalam pembuatan website UMKM, berikut adalah tips jika kamu berencana untuk membuat website dengan penyedia jasa:
Sebelum memilih penyedia jasa, tentukan dengan jelas apa yang ingin kamu capai dengan website UMKM-mu. Apakah itu untuk penjualan online, branding, atau peningkatan visibilitas? Pemahaman yang jelas tentang tujuanmu akan membantu penyedia jasa memahami kebutuhanmu.
Poin ini sangat penting dalam proses pemilihan penyedia jasa pembuatan website. Ketika mencari penyedia jasa, langkah pertama adalah melakukan riset yang teliti. Mulailah dengan mengidentifikasi penyedia jasa yang sesuai dengan anggaran yang telah kamu tetapkan untuk proyek pembuatan website UMKM-mu.
Selanjutnya, periksa portofolio mereka, yang merupakan cerminan dari pekerjaan sebelumnya yang telah mereka lakukan. Ini akan memberimu gambaran tentang kualitas desain dan fungsionalitas yang dapat kamu harapkan dari mereka.
Selain itu, baca ulasan dan testimoni dari klien sebelumnya yang telah bekerja dengan penyedia jasa yang kamu pertimbangkan. Ulasan ini bisa memberikan wawasan berharga tentang pengalaman orang lain dalam bekerja dengan penyedia jasa tersebut. Apakah proyek-proyek sebelumnya sukses? Apakah klien puas dengan hasil akhirnya?
Terakhir, pastikan bahwa penyedia jasa memiliki pengalaman khusus dalam bekerja dengan UMKM. Pembuatan website untuk bisnis skala kecil menuntut pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan khusus dan anggaran yang biasanya terbatas.
Penyedia jasa yang berpengalaman dengan UMKM akan tahu bagaimana menciptakan solusi yang sesuai dengan kebutuhan unik ini. Dengan melakukan riset yang cermat dan memeriksa portofolio serta ulasan, kamu dapat mengidentifikasi penyedia jasa yang paling cocok untuk proyek website UMKM-mu.
Setelah memilih penyedia jasa, lakukan konsultasi dan diskusi mendalam. Jelaskan visimu dan diskusikan fitur yang ingin kamu sertakan di website. Ini adalah saat yang tepat untuk bertanya tentang biaya dan waktu yang diperlukan.
Pastikan bahwa penyedia jasa memiliki desainer yang kompeten yang dapat menciptakan desain yang menarik dan sesuai dengan merek bisnismu. Desain website yang baik akan memberikan kesan profesional.
Pastikan website yang dibangun responsif, artinya dapat diakses dengan baik di perangkat seluler. Semakin banyak orang mengakses web melalui ponsel, jadi ini sangat penting.
Pastikan website dioptimalkan untuk mesin pencari. Ini mencakup penggunaan kata kunci yang relevan, pengaturan meta deskripsi, dan URL yang bersahabat dengan SEO.
Diskusikan pemeliharaan dan dukungan setelah peluncuran website. Periksa apakah penyedia jasa menyediakan layanan pemeliharaan rutin dan perbaikan jika ada masalah.
Pastikan website terhubung dengan akun media sosial bisnismu dan memiliki tautan sosial yang jelas. Ini membantu dalam mempromosikan bisnismu secara lebih luas.
Pastikan website dilengkapi dengan alat analitik yang memungkinkanmu untuk melacak kinerja website. Ini akan membantu kamu memahami perilaku pengunjung dan mengukur keberhasilanmu.
Diskusikan keamanan data dan perlindungan informasi pelanggan. Pastikan website dilengkapi dengan perlindungan keamanan yang memadai.
Pastikan untuk memiliki kesepakatan tertulis yang mencakup biaya, jadwal, hak kepemilikan, dan detail lainnya. Ini akan menjaga agar semua pihak memahami dan mematuhi persyaratan kontrak.
Pelatihan adalah tahap penting dalam proses pembuatan website untuk UMKM. Setelah penyedia jasa selesai membangun website, langkah selanjutnya adalah memastikan bahwa kamu dan timmu memiliki pemahaman yang kuat tentang cara mengelola dan memperbarui website tersebut. Meminta penyedia jasa untuk memberikan pelatihan adalah cara terbaik untuk memastikan bahwa kamu dapat mengambil alih operasional website secara mandiri jika diperlukan.
Selama pelatihan, penyedia jasa akan memandumu melalui berbagai aspek penting, termasuk cara menambahkan atau mengedit konten, mengelola inventaris (jika websitemu berfokus pada penjualan produk), mengoptimalkan gambar, dan menjalankan alat analitik untuk melacak kinerja website. Mereka juga akan memberikan panduan tentang tindakan pencegahan dan pemeliharaan rutin yang perlu dilakukan untuk menjaga website tetap berjalan dengan baik dan aman.
Pelatihan ini memberimu kunci untuk memiliki kendali penuh atas website UMKM-mu. Ini memungkinkanmu untuk mengupdate informasi dengan cepat, merespons perubahan pasar atau produk, dan memastikan bahwa website tetap relevan bagi pelanggan.
Dengan mempertimbangkan tips dan trik ini, kamu dapat bekerja sama dengan penyedia jasa pembuatan website untuk memastikan bahwa websitemu sesuai dengan kebutuhan bisnismu dan memberikan manfaat yang signifikan bagi UMKM-mu.
Kini kamu sudah tahu seluk beluk pentingnya website untuk bisnis UMKM-mu. Tak perlu repot-repot mencari dan menyeleksi penyedia jasa pembuat web, kamu bisa konsultasikan kebutuhanmu di Grow & Bless. Tidak hanya development website, tetapi berbagai layanan digital marketing juga siap jadi solusi optimal usahamu. Yuk, jangan ketinggalan dan mulai buat bisnismu grow sekarang!
Dalam era digital yang terus berkembang, website sekolah yang responsif dan mudah diakses telah menjadi suatu keharusan. Dengan menghadirkan informasi penting, berita terkini, dan sarana komunikasi yang efektif, website sekolah mampu menjembatani kesenjangan antara pihak sekolah, siswa, orang tua, dan masyarakat umum.
Namun, menciptakan website yang sesuai dengan tuntutan ini memerlukan pemahaman yang mendalam akan desain, fungsionalitas, dan faktor SEO. Dalam artikel ini, kita akan telusuri lebih jauh tips dan panduan penting bagi sekolah-sekolah yang ingin membangun atau memperbarui website mereka agar menjadi responsif dan mudah dinavigasi dengan penyedia jasa pembuatan website sekolah.
Di zaman serba digital ini, kehadiran website telah menjadi suatu keharusan bagi sekolah-sekolah. Website bukan sekadar alat promosi, tetapi juga sarana informasi dan komunikasi yang sangat penting. Dengan website, sekolah memiliki platform yang efektif untuk menyediakan beragam informasi kepada semua pemangku kepentingan.
Website sekolah menjadi jendela utama ke dunia sekolah, yang memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengakses jadwal akademik, berita terkini, kurikulum, dan berbagai kegiatan sekolah lainnya. Selain itu, website juga berperan dalam meningkatkan komunikasi antara sekolah, siswa, dan orang tua, memudahkan pendaftaran online, serta mempromosikan prestasi sekolah.
Dengan website yang responsif dan mudah diakses, sekolah dapat memberikan layanan yang lebih baik, meningkatkan transparansi, dan memperluas dampak positifnya dalam pendidikan.
Baca juga: Website Company Profile: Memilih Jasa Pembuatan Website Perusahaan
Hal pertama yang harus ada adalah informasi lengkap tentang sekolah, termasuk sejarah, visi, misi, dan nilai-nilai inti. Ini membantu mengenalkan sekolah kepada pengunjung yang mungkin belum akrab dengan lembaga tersebut.
Website harus menyediakan akses mudah ke jadwal akademik, termasuk hari libur, cuti, dan kegiatan sekolah lainnya. Ini membantu siswa, orang tua, dan staf sekolah untuk mengetahui rencana kegiatan yang akan datang.
Website harus mencantumkan informasi kontak sekolah yang lengkap, seperti alamat fisik, nomor telepon, dan alamat email. Ini penting untuk komunikasi dengan orang tua dan pemangku kepentingan lainnya.
Sekolah harus rutin memperbarui website dengan berita terkini dan pengumuman, seperti prestasi siswa, acara-acara sekolah, atau perubahan penting dalam jadwal.
Informasi tentang kurikulum adalah esensial dalam website sekolah, karena hal ini memberikan gambaran komprehensif tentang pendidikan yang ditawarkan. Sekolah harus merinci mata pelajaran yang diajarkan, metode pengajaran yang digunakan, dan standar akademik yang harus dicapai.
Hal ini membantu siswa, orang tua, dan calon siswa untuk memahami apa yang dapat mereka harapkan dari pengalaman belajar di sekolah tersebut, sehingga mereka dapat membuat keputusan berdasarkan pemahaman yang kuat tentang pendidikan yang akan mereka terima.
Selain itu, informasi ini juga dapat membantu dalam mempersiapkan siswa untuk menghadapi ujian dan mengevaluasi keberhasilan akademik mereka. Dengan memberikan informasi kurikulum yang transparan, sekolah dapat meningkatkan kepercayaan dan hubungan dengan komunitas mereka, serta membantu dalam pengambilan keputusan yang informasional dan berbasis data dalam hal pendidikan.
Bagian ini harus memberikan akses ke portal khusus untuk siswa dan orang tua, di mana mereka dapat melihat nilai, absensi, tugas, dan komunikasi dengan guru.
Untuk memberikan gambaran visual tentang kehidupan sekolah, galeri foto dan video adalah bagian yang sangat berguna.
Pendaftaran online adalah solusi modern yang memungkinkan calon siswa dan orang tua mereka untuk mendaftarkan diri secara elektronik, mengurangi beban administratif dan mempercepat proses penerimaan di sekolah.
Dengan fasilitas pendaftaran online, calon siswa dapat mengisi formulir pendaftaran, mengunggah dokumen-dokumen yang diperlukan, dan bahkan membayar biaya pendaftaran dengan mudah melalui website sekolah. Ini tidak hanya menghemat waktu dan tenaga bagi orang tua dan staf administratif sekolah, tetapi juga memberikan pengalaman yang lebih nyaman dan efisien bagi calon siswa dan keluarganya.
Selain itu, pendaftaran online memungkinkan sekolah untuk mengelola data calon siswa dengan lebih efisien, meminimalkan kesalahan entri manual, dan memantau status penerimaan secara real-time, yang semuanya berkontribusi pada peningkatan proses penerimaan sekolah.
Website sekolah sebaiknya menyertakan tautan ke sumber daya berguna seperti perpustakaan online, referensi akademik, dan panduan bagi siswa.
Website harus dirancang agar responsif, artinya dapat diakses dengan baik melalui perangkat seluler, tablet, dan komputer desktop.
Pembaruan terkait kebijakan keamanan dan tindakan sekolah untuk melindungi siswa harus disertakan di website.
Informasi kontak guru dan staf sekolah harus mudah diakses, sehingga orang tua dan siswa dapat dengan cepat menghubungi mereka jika diperlukan.
Menyertakan peta lokasi sekolah dapat membantu pengunjung yang tidak akrab dengan wilayah sekitarnya.
Jika sekolah memiliki akun media sosial, tautan ke platform tersebut dapat dimasukkan di website untuk meningkatkan interaksi dengan komunitas sekolah.
Memberikan cara bagi pengunjung untuk memberikan umpan balik tentang website dan layanan sekolah dapat membantu dalam perbaikan yang berkelanjutan.
Dengan memiliki semua elemen ini dalam website sekolah, sekolah dapat memberikan pengalaman yang komprehensif dan bermanfaat bagi semua pemangku kepentingan.
Baca juga: Panduan Lengkap: Memilih Jasa Pembuatan Website Jakarta
Berikut adalah beberapa tips dan langkah-langkah untuk membuat website responsif untuk sekolah dengan bantuan penyedia jasa:
Memilih penyedia jasa pembuatan website yang berpengalaman dalam menciptakan website responsif untuk sekolah adalah langkah pertama yang kunci.
Diskusikan kebutuhan spesifik sekolah Anda dengan penyedia jasa, termasuk tujuan, visi, dan fitur yang diperlukan.
Pastikan penyedia jasa memahami audiens sekolah Anda, termasuk siswa, orang tua, dan guru. Desain harus sesuai dengan preferensi dan kebutuhan mereka.
Pastikan desain website mudah dinavigasi dan ramah pengguna. Gunakan tata letak yang intuitif dan menyusun informasi dengan baik.
Pastikan website dapat diakses dengan baik melalui perangkat seluler, tablet, dan komputer desktop. Ini penting karena banyak pengguna mengakses website melalui perangkat seluler.
Pastikan gambar dan media lainnya dioptimalkan agar memuat dengan cepat tanpa mengorbankan kualitas. Ini penting untuk pengalaman pengguna yang lebih baik.
Pastikan bahwa website memuat dengan cepat. Waktu pemuatan halaman yang lambat dapat membuat pengunjung meninggalkan website.
Pastikan website dioptimalkan untuk mesin pencari (SEO) dengan menggunakan kata kunci yang relevan dan tag yang sesuai.
Pastikan konten di website adalah berkualitas dan relevan. Ini mencakup teks, gambar, video, dan dokumen lainnya.
Pastikan tindakan keamanan yang tepat telah diimplementasikan untuk melindungi data sensitif dan informasi pribadi siswa.
Sebelum meluncurkan website, lakukan pengujian menyeluruh untuk memastikan bahwa semua fitur berfungsi dengan baik. Perbaiki bug atau masalah yang ditemukan.
Pastikan penyedia jasa memberikan sistem manajemen konten (CMS) yang mudah digunakan sehingga staf sekolah dapat dengan mudah memperbarui dan mengelola konten.
Pastikan sekolah diberikan pelatihan yang diperlukan untuk mengelola website, dan penyedia jasa memberikan dukungan teknis yang diperlukan.
Website perlu pemeliharaan berkala, termasuk pembaruan konten, keamanan, dan fungsionalitas. Pastikan penyedia jasa menyediakan layanan pemeliharaan ini.
Teruslah mengumpulkan umpan balik dari pengguna dan melibatkan mereka dalam evaluasi website. Perbaikan dan peningkatan berkelanjutan sangat penting.
Mengikuti langkah-langkah dan tips ini dengan bantuan penyedia jasa pembuatan website terbaik yang kompeten akan membantu sekolah menciptakan website yang responsif, informatif, dan efektif dalam memenuhi kebutuhan komunitas sekolah.
Butuh layanan untuk membuat website sekolah atau website lainnya? Percayakan pada Grow & Bless! Pembuatan website, manajemen ads hingga digital marketing siap untuk jadi solusi kebutuhanmu. Yuk konsultasikan sekarang di sini!
Tren dalam pembuatan website terus berkembang seiring dengan perkembangan teknologi dan perubahan preferensi pengguna. Untuk menjaga website Anda tetap relevan dan efektif, penting untuk selalu mengikuti perkembangan terbaru dalam desain dan fungsionalitas website.
Artikel ini akan membahas beberapa tren terkini dalam pembuatan website yang sedang populer di tahun ini. Selain itu, kami juga akan memberikan berbagai tips dan trik yang berguna untuk membantu Anda memilih penyedia jasa pembuatan website Tangerang yang tepat.
Melihat perbandingan antara tren desain website terkini dengan yang lebih lama, kamu akan melihat bahwa salah satu perubahan paling signifikan terletak pada pendekatan terhadap desain responsif dan orientasi mobile-first.
Dulu, banyak website lebih berfokus pada tampilan desktop dan tidak selalu mengakomodasi dengan baik perangkat mobile. Namun, dengan semakin meluasnya penggunaan smartphone dan tablet, perhatian telah beralih ke desain responsif yang memprioritaskan pengalaman pengguna pada perangkat mobile.
Hal ini sangat penting karena pengunjung website tidak lagi hanya mengaksesnya melalui komputer, tetapi juga melalui perangkat seluler mereka. Dengan desain responsif dan pendekatan mobile-first, website dapat menyesuaikan tampilan dan fungsionalitasnya dengan baik, sehingga memastikan pengguna memiliki pengalaman yang optimal, tidak peduli dari mana mereka mengaksesnya.
Sebagai akibatnya, website yang responsif dan mobile-first cenderung lebih efisien dalam mencapai audiens yang lebih luas dan mempertahankan tingkat keterlibatan yang lebih tinggi.
Terdapat perbedaan dalam tren warna dan tipografi pada website terkini dan masa lalu.
Pada masa lalu, kita mungkin melihat lebih banyak penggunaan warna yang cerah dan kontras tinggi dengan tipografi yang lebih klasik dan terbatas. Namun, tren terkini cenderung menggabungkan palet warna yang lebih harmonis dan tipografi yang lebih beragam untuk menciptakan kesan yang lebih modern dan menarik.
Pemilihan warna yang cerdas dapat menciptakan atmosfer yang berbeda, sementara tipografi yang baik dapat meningkatkan daya baca dan memperkuat pesan yang ingin kamu sampaikan.
Dengan mengadopsi tren warna dan tipografi terkini, kamu dapat menghadirkan kesan yang lebih segar dan menarik kepada pengunjung website kamu, meningkatkan efektivitas komunikasi dan interaksi dengan mereka.
Jika dibandingkan dengan tren website terdahulu, sekarang ini, penggunaan animasi dan elemen interaktif telah menjadi lebih menonjol dalam desain web. Animasi tidak lagi hanya dianggap sebagai hiasan, melainkan sebagai alat yang efektif untuk mempertahankan perhatian pengunjung dan meningkatkan keterlibatan mereka.
Animasi dan elemen interaktif seperti hover effects, animasi scrolling, atau tombol interaktif telah menjadi norma dalam desain web modern. Dalam hal ini, kamu akan menemukan bahwa pengguna sekarang lebih terlibat dengan website, menghabiskan lebih banyak waktu di sana, dan mungkin lebih mungkin untuk berinteraksi dengan konten atau layanan yang ditawarkan.
Sebagai pengembang atau pemilik website, memahami bagaimana mengimplementasikan animasi dan elemen interaktif dengan bijak dapat menjadi kunci untuk menciptakan pengalaman pengguna yang menarik dan efektif.
Optimisasi SEO telah menjadi elemen kunci dalam perkembangan tren desain website saat ini, berbeda dengan masa lalu di mana mungkin terabaikan. Kini, dalam perancangan website, kamu harus mempertimbangkan aspek-aspek SEO seperti penempatan kata kunci yang relevan, struktur URL yang bersih, dan konten yang mendalam.
Ini bertujuan untuk memberikan pengalaman pencarian yang lebih baik bagi pengguna dan memastikan bahwa websitemu muncul lebih tinggi dalam hasil pencarian mesin pencari seperti Google. Sebaliknya, di masa lalu, website mungkin lebih fokus pada estetika visual semata, tanpa memperhatikan peran penting SEO dalam memperoleh lalu lintas organik.
Dengan memasukkan optimasi SEO dalam desain websitemu saat ini, kamu dapat memastikan bahwa websitemu akan memiliki visibilitas yang lebih baik di internet, yang pada akhirnya akan membantu meningkatkan pertumbuhan bisnismu secara keseluruhan.
Pentingnya konten berkualitas telah menjadi aspek yang semakin dominan dalam tren pembuatan website saat ini dibandingkan dengan beberapa tahun yang lalu. Konten berkualitas memiliki dampak signifikan terhadap pengalaman pengguna, dan hal ini sangat penting jika kamu ingin website-mu berhasil.
Website dengan konten berkualitas tidak hanya memberikan informasi yang berharga kepada pengunjung, tetapi juga membangun kepercayaan dan kredibilitas. Ketika pengguna merasa puas dengan informasi yang mereka temukan, mereka lebih cenderung tinggal lebih lama di website-mu dan berinteraksi lebih banyak. Ini bukan hanya tentang kata-kata; gambar, video, dan elemen multimedia juga berkontribusi dalam menciptakan pengalaman yang menarik.
Selain itu, konten yang relevan dan berkualitas tinggi dapat meningkatkan konversi. Jika pengunjung merasa bahwa mereka mendapatkan nilai dari website-mu, mereka lebih mungkin untuk mengambil tindakan, seperti mendaftar, berlangganan, atau membeli produk atau layanan yang kamu tawarkan. Dengan demikian, perbandingan antara website terkini dan yang sebelumnya menyoroti pergeseran fokus menuju pengembangan konten berkualitas sebagai elemen kunci dalam meraih kesuksesan online.
Dahulu, dalam dunia desain web, pengalaman pengguna (User Experience atau UX) mungkin bukan menjadi fokus utama seperti sekarang. Pada masa lalu, banyak website hanya bertujuan untuk menyajikan informasi secara sederhana tanpa mempertimbangkan bagaimana pengguna akan berinteraksi dengannya.
Namun, saat ini, pengalaman pengguna telah menjadi aspek yang sangat penting dalam pembuatan website. Perubahan tren dan praktik terkini dalam UX menempatkan pengguna di pusat perhatian. Desain yang responsif, navigasi yang intuitif, dan perhatian terhadap detail-detail kecil, seperti kecepatan loading halaman, semuanya diperhitungkan untuk memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik.
Perbandingan antara tren website terkini dan terdahulu dalam hal e-commerce dan pembayaran online sangat signifikan. Dahulu, website e-commerce lebih sederhana dan seringkali kurang ramah pengguna. Transaksi online juga cenderung lebih rumit dan kurang aman.
Namun, dengan perkembangan terbaru, desain website telah berubah secara drastis. Website e-commerce saat ini menawarkan pengalaman berbelanja yang lebih intuitif dan menarik. Desain yang responsif memastikan bahwa kamu dapat dengan mudah menjelajahi produk dan menyelesaikan pembelian, baik dari perangkat komputer maupun perangkat mobile.
Selain itu, keamanan transaksi online telah menjadi prioritas utama. Dengan enkripsi data dan sertifikat keamanan, pembayaran online sekarang menjadi lebih aman, memberimu kepercayaan diri saat berbelanja secara daring. Dalam hal e-commerce dan pembayaran online, perkembangan terkini telah membawa perubahan positif yang besar dalam hal kenyamanan dan keamanan bagi pengguna.
Jika kita membandingkan tren dalam analitik dan penelusuran kinerja website saat ini dengan beberapa tahun yang lalu, kamu akan melihat bahwa pendekatan ini telah mengalami perkembangan signifikan. Analitik web, yang digunakan untuk mengukur kinerja website, telah menjadi lebih canggih dan berorientasi pada data.
Saat ini, kamu dapat melacak lebih banyak metrik daripada sebelumnya, seperti lama tinggal pengguna, sumber lalu lintas, dan konversi. Dengan data yang lebih kaya ini, kamu memiliki wawasan yang lebih mendalam tentang bagaimana pengguna berinteraksi dengan websitemu.
Selain itu, ada alat-alat analitik web yang semakin intuitif dan mudah digunakan, sehingga kamu tidak perlu menjadi seorang ahli untuk memahami data tersebut. Ini membuatnya lebih mudah untuk merencanakan perbaikan dan mengoptimalkan websitemu.
Baca juga: Mencari Jasa Pembuatan Website Profesional? Ini Tipsnya!
Periksa portofolio penyedia jasa untuk melihat proyek-proyek sebelumnya. Ini akan memberimu gambaran tentang pengalaman mereka dan sejauh mana kualitas kerjanya sesuai dengan kebutuhanmu.
Tanyakan pada orang-orang yang telah bekerja dengan penyedia jasa tersebut atau cari testimoni online. Rekomendasi dari pelanggan sebelumnya dapat memberikan gambaran tentang kualitas layanan mereka.
Penting untuk memastikan bahwa penyedia jasa pembuatan website memiliki pemahaman mendalam tentang bisnismu yang beroperasi di kota besar seperti Tangerang. Hal ini mencakup pengetahuan tentang karakteristik industri, persaingan lokal, perilaku target audiens setempat, serta tantangan dan peluang yang mungkin khusus untuk wilayah tersebut.
Dengan pemahaman ini, penyedia jasa dapat merancang website yang sesuai dengan tujuan bisnismu, menarik bagi audiens lokal, dan memenuhi persyaratan khusus yang mungkin berlaku di kota tersebut. Pemahaman mendalam tentang konteks lokal dapat membantu memastikan bahwa website yang dibuat benar-benar mendukung kesuksesan bisnismu di Tangerang.
Pastikan penyedia jasa dapat beradaptasi dengan perubahan dan skala proyekmu. Bisnis bisa berkembang, jadi kamu butuh penyedia jasa yang dapat mendukung pertumbuhanmu.
Jika SEO penting bagimu, pastikan penyedia jasa memiliki pemahaman yang baik tentang optimisasi mesin pencari (SEO) dan dapat memasukkannya ke dalam strategi pembuatan website.
Pastikan biaya yang terkait dengan proyekmu jelas dan transparan. Hindari biaya tersembunyi yang dapat muncul di tengah proyek.
Selalu ada kontrak tertulis yang merinci jangka waktu, jadwal, dan tanggung jawab kedua belah pihak. Ini melindungi kedua belah pihak dari ketidakjelasan di masa depan.
Jika kamu berdomisili atau memiliki bisnis di daerah Jabodetabek atau Tangerang, pertimbangkan apakah kamu ingin bekerja dengan penyedia jasa lokal di Jabodetabek/Kota Tangerang. Ini karena penyedia jasa lokal akan lebih mudah dijangkau secara fisik, memungkinkan pertemuan langsung, kolaborasi yang lebih erat, dan pemahaman yang lebih baik tentang kebutuhan bisnis yang mungkin sangat bergantung pada aspek situasi lokal.
Tertarik untuk mulai membuat websitemu sendiri dengan karakteristik tren terkini? Coba kembangkan dengan Grow&Bless, untuk dapatkan solusi lebih dari sekedar pembuatan website.
Kamu mungkin tahu betapa pentingnya sebuah website profesional dalam dunia digital saat ini. Website bukan hanya sebuah alat untuk berbagi informasi, tetapi juga adalah wajah bisnismu di dunia online.
Jadi, jika kamu ingin tampil beda dan memberikan kesan yang kuat kepada pengunjungmu, maka pembuatan website yang profesional adalah kunci suksesnya. Bersama-sama, kita akan menjelajahi semua yang perlu kamu ketahui tentang jasa pembuatan website WordPress yang mengesankan dan efektif. Siap? Mari mulai!
Membuat website dengan WordPress merupakan pilihan yang bijak karena WordPress adalah platform yang sangat populer dan serbaguna. WordPress menawarkan antarmuka yang ramah pengguna, memungkinkan siapa pun, bahkan tanpa pengetahuan pemrograman, untuk membuat website yang menarik dan fungsional.
Dengan ribuan tema dan plugin yang tersedia, kamu dapat dengan mudah menyesuaikan desain dan fungsionalitas website sesuai dengan kebutuhanmu. WordPress juga kuat dari segi SEO, memungkinkan kamu untuk mengoptimalkan kontenmu agar lebih mudah ditemukan di mesin pencari.
Selain itu, WordPress aktif diperbarui, sehingga website-mu akan selalu mendapatkan fitur terbaru dan perbaikan keamanan. Keseluruhan, WordPress menyediakan alat yang kuat dan mudah digunakan untuk membantu kamu membangun dan mengelola website dengan efisiensi dan profesionalisme.
Saat memilih nama domain, kamu perlu memastikan bahwa nama tersebut relevan dengan bisnismu atau topik website. Nama domain yang jelas akan membantu pengunjung dengan mudah mengidentifikasi apa yang bisa mereka harapkan saat mengunjungi websitemu. Selain itu, pemilihan penyedia hosting yang andal sangat penting.
Pastikan untuk memilih penyedia hosting yang sesuai dengan kebutuhan website-mu, seperti ruang penyimpanan yang cukup dan kecepatan server yang memadai. Hosting yang baik akan memastikan bahwa website-mu dapat diakses dengan cepat dan memiliki waktu operasional yang tinggi, yang merupakan faktor penting dalam pengalaman pengguna dan SEO.
Keamanan website adalah hal yang sangat penting, dan ada beberapa langkah yang perlu kamu ambil untuk melindungi websitemu. Pertama, pastikan untuk menginstal plugin keamanan yang dapat membantu mengidentifikasi dan menghadapi ancaman potensial.
Selain itu, pertimbangkan untuk mengaktifkan firewall aplikasi web untuk menghalangi serangan yang berpotensi merusak. Selalu gunakan kata sandi yang kuat yang sulit ditebak, dan ubah kata sandimu secara berkala untuk menjaga keamanan.
Terakhir, tetapkan kebiasaan untuk selalu memperbarui WordPress, tema, dan pluginmu ke versi terbaru. Pembaruan ini seringkali mencakup perbaikan keamanan yang sangat penting untuk mencegah serangan. Dengan tindakan pencegahan ini, kamu dapat meningkatkan keamanan website WordPressmu secara signifikan.
Pastikan tema yang kamu pilih cocok dengan tujuan websitemu, apakah itu blog pribadi, toko online, atau portofolio profesional. Selain itu, pastikan bahwa tema tersebut dapat menyesuaikan diri dengan berbagai perangkat, baik komputer desktop maupun perangkat seluler.
Jangan lupa untuk gunakan plugin SEO seperti Yoast SEO atau All in One SEO untuk membuat website-mu lebih mudah ditemukan di mesin pencari seperti Google. Ketika menggunakan plugin tersebut, pastikan untuk memeriksa kata kunci yang kamu gunakan dalam konten-mu, membuat tag yang relevan untuk postingan atau halaman-mu, dan menambahkan deskripsi meta yang singkat tapi deskriptif.
Ini membantu mesin pencari memahami konten-mu dan mengarahkan pengunjung yang tepat ke website-mu. Jadi, jangan lupakan langkah-langkah ini dalam proses pembuatan website-mu untuk meningkatkan visibilitas online.
Pastikan bahwa desain website kamu menarik perhatian dan memberikan kesan yang baik kepada pengunjung. Itu artinya, jangan lupa untuk membuat tampilannya estetis dan dengan tata letak yang mudah dinavigasi. Warnanya harus konsisten dan sesuai dengan merek atau tema yang kamu usung.
Sebuah website yang rapi, dengan kombinasi warna yang baik dan tata letak yang teratur, akan membuat pengalaman pengunjung jauh lebih menyenangkan, memudahkan mereka untuk menemukan konten yang mereka cari, dan meningkatkan kesan profesionalitas website kamu secara keseluruhan.
Ketika kamu menciptakan konten, pastikan bahwa materi yang kamu bagikan relevan dengan topik websitemu, informatif sehingga memberi nilai tambah kepada pembaca, dan benar-benar bermanfaat bagi mereka. Selain itu, jangan lupakan untuk melakukan pembaruan konten secara berkala.
Dengan menjaga kesegaran informasi di website-mu, kamu tidak hanya menjaga agar pengunjung tetap tertarik, tetapi juga membantu dalam meningkatkan peringkat SEO-mu di mesin pencari. Dengan demikian, kamu akan menjaga website-mu menjadi sumber yang relevan dan berharga bagi pengunjung-mu.
Pemantauan dan analisis merupakan langkah penting untuk mengukur sejauh mana website kamu mencapai tujuannya. Kamu dapat memanfaatkan alat analisis seperti Google Analytics untuk melakukan ini. Dengan Google Analytics, kamu bisa melihat berbagai statistik yang informatif, seperti berapa banyak pengunjung yang datang ke website kamu, berapa lama mereka tinggal, serta bagaimana mereka berinteraksi dengan konten dan halaman di website tersebut.
Dengan informasi ini, kamu dapat membuat keputusan cerdas untuk memperbaiki pengalaman pengguna dan mencapai tujuan yang kamu tetapkan untuk website kamu. Jadi, pemantauan dan analisis adalah kunci untuk memastikan website kamu tetap relevan dan efektif.
Pastikan website kamu dapat diakses dengan cepat dan responsif di berbagai perangkat mobile. Hal ini akan membuat pengunjung merasa nyaman saat mengakses kontenmu, tanpa harus menunggu lama untuk memuat halaman. Dalam era digital yang serba cepat, kecepatan akses menjadi kunci, dan website yang lambat dapat menyebabkan kehilangan pengunjung dan potensi pelanggan.
Pentingnya langkah pertama ini, kamu harus jelas dalam menentukan apa yang ingin kamu capai dengan websitemu dan apa saja yang kamu butuhkan dari fungsionalitasnya. Apakah kamu ingin menjalankan toko online, mempromosikan bisnismu, berbagi konten, atau mungkin membangun platform pendidikan?
Dengan menetapkan tujuan dan kebutuhanmu secara rinci, kamu akan memudahkan dirimu dalam mencari jasa pembuatan website WordPress yang dapat memahami visimu dan memberikan solusi yang sesuai.
Sebelum kamu memutuskan untuk bekerja sama dengan penyedia jasa tertentu, luangkan waktu untuk teliti dengan seksama. Kamu bisa mulai dengan membaca ulasan dan testimoni dari klien sebelumnya, yang dapat memberikan wawasan tentang pengalaman kerja mereka.
Selain itu, pastikan untuk melihat portofolio proyek mereka, karena ini akan membantu kamu menilai apakah mereka memiliki pengalaman dalam merancang website dengan gaya dan fungsionalitas yang kamu inginkan. Dengan melakukan riset ini, kamu dapat memastikan bahwa kamu memilih penyedia jasa yang kompeten dan dapat memenuhi kebutuhan spesifik kamu.
Pastikan kamu selalu memeriksa pemahaman penyedia jasa terhadap desain yang estetis dan user-friendly, serta kemampuan mereka dalam mengoptimasi SEO. Desain yang baik akan memastikan bahwa website tampak profesional dan menarik, sementara pemahaman tentang SEO akan membantu website kamu lebih mudah ditemukan di mesin pencari seperti Google.
Kedua aspek ini sangat penting untuk kesuksesan website kamu, jadi pastikan penyedia jasa memiliki kompetensi dalam kedua bidang ini sebelum memutuskan bekerja sama dengan mereka.
Baca juga: Cara Index Google Jitu dan Cepat untuk Website Anda
Terkait dengan biaya dan batas waktu, sangat penting untuk kamu dan penyedia jasa memiliki pemahaman yang jelas. Pastikan kamu dan penyedia jasa membahas biaya proyek, termasuk rincian apa yang termasuk dalam biaya tersebut dan apakah ada biaya tambahan yang perlu diperhatikan.
Selain itu, tetapkan batas waktu proyek dengan jelas sehingga kamu memiliki perkiraan kapan proyek akan selesai. Diskusi terperinci mengenai biaya dan batas waktu akan membantu menjaga transparansi dan menghindari kebingungan di masa depan.
Dukungan pasca-proyek penting, karena jika ada masalah atau perlu pembaruan di kemudian hari, kamu ingin tahu bahwa penyedia jasa akan tetap ada untuk membantumu.
Kemudian pastikan juga mereka memiliki praktik keamanan yang kuat untuk melindungi website-mu dari ancaman online yang mungkin muncul. Keamanan adalah hal krusial, karena melibatkan data dan informasi penting, jadi pastikan penyedia jasa memiliki langkah-langkah keamanan yang sesuai dalam tempatnya.
Kini kamu telah mengetahui apa yang harus diperhatikan dalam membuat website wordpress beserta tips dalam memilih jasa pembuat website. Tak perlu risau, kebutuhan pembuatan website hingga solusi pertumbuhan bisnis lainnya bisa kamu dapatkan di Grow & Bless. Maksimalkan potensi bisnismu mulai sekarang di sini!
Dalam era digital yang terus berkembang, website telah menjadi sarana komunikasi utama yang menghubungkan bisnis dengan pelanggan potensial mereka. Jika kamu berbisnis di Jakarta, kota metropolitan yang tak pernah tidur, memiliki online presence yang kuat melalui website adalah langkah penting untuk bersaing dan bertumbuh. Namun, memahami proses dan pilihan yang terlibat dalam pembuatan website bisa menjadi tugas yang rumit.
Artikel ini akan menjadi panduan lengkap tentang jasa pembuatan website Jakarta, membawa kamu melalui setiap tahap dari konsep hingga peluncuran, sambil mempertimbangkan nuansa khusus yang relevan dengan konteks bisnis di ibu kota, Jakarta. Kamu akan belajar tentang kriteria pemilihan penyedia jasa, faktor-faktor yang memengaruhi biaya, dan bagaimana membuat keputusan yang tepat untuk kebutuhan bisnismu.
Jika kamu memiliki bisnis yang beroperasi di kota besar seperti Jakarta, website adalah alat yang sangat penting untuk bisnismu. Dalam era digital, pelanggan sering mencari informasi produk dan layanan secara online. Dengan memiliki website, bisnismu menjadi lebih mudah ditemukan, dan ini dapat membedakan bisnismu dari pesaing.
Keuntungan utama memiliki online presence melalui website termasuk meningkatkan kredibilitas bisnis, mencapai pasar yang lebih luas, memungkinkan interaksi dengan pelanggan, meningkatkan penjualan, dan memberikan wawasan melalui analitik data. Dalam lingkungan bisnis yang kompetitif, memiliki website yang baik dapat membantu bisnismu tumbuh dan berkembang.
Jasa pembuatan website adalah layanan yang ditawarkan oleh para profesional atau perusahaan yang bertujuan untuk merancang, mengembangkan, dan memelihara website sesuai dengan kebutuhan klien mereka.
Mereka bekerja untuk menciptakan desain yang menarik, fungsionalitas yang optimal, dan pengalaman pengguna yang memuaskan. Dengan penggunaan teknologi dan kreativitas, jasa pembuatan website membantu bisnis untuk mendapatkan online presence yang kuat, yang menjadi kunci kesuksesan dalam dunia bisnis yang semakin terdigitalisasi.
Memilih jasa pembuatan website profesional memiliki beragam manfaat yang signifikan. Pertama, penggunaan jasa profesional memberikan kamu akses kepada tim ahli yang memiliki pengetahuan dan pengalaman dalam mengembangkan website yang sesuai dengan kebutuhan bisnismu. Ini memastikan bahwa website kamu akan memiliki tampilan yang menarik, fungsi yang optimal, dan keamanan yang terjaga.
Selain itu, penggunaan jasa profesional seringkali lebih efisien dalam hal waktu dan sumber daya. Hal ini memungkinkan kamu untuk fokus pada bisnis inti, sementara pekerjaan pembuatan website ditangani oleh para ahli. Terakhir, website yang dibuat oleh profesional memiliki kesan yang lebih profesional di mata pengunjung, yang dapat meningkatkan kredibilitas bisnismu dan membantu dalam mencapai kesuksesan jangka panjang.
Supaya tidak memilih jasa pembuatan website dengan pengetahuan kosong, yuk pelajari sedikit langkah-langkah umum proses pembuatan website berikut sebelum memilih vendor yang tepat untuk keperluanmu:
Identifikasi tujuan dan target audiens website kamu. Rencanakan struktur dan kontennya.
Pemilihan domain yang tepat dan layanan hosting yang sesuai adalah langkah awal yang krusial dalam membangun website. Nama domain yang relevan akan membantu pelanggan potensial dengan mudah menemukan bisnismu online, sementara pilihan hosting yang sesuai akan memastikan ketersediaan dan performa website yang baik.
Pastikan untuk memilih nama domain yang mencerminkan bisnismu dan mudah diingat, serta mempertimbangkan faktor seperti kecepatan, keandalan, dan kapasitas penyimpanan hosting agar website dapat berjalan dengan lancar dan memenuhi kebutuhan bisnismu.
Buat desain visual dan tata letak yang menarik sesuai dengan identitas bisnismu. Pilihan desain website sangat penting karena itu yang membuat pengunjung merasa tertarik dan memengaruhi apakah mereka akan melakukan konversi atau tidak.
Ketika desain website kamu menarik, pengunjung akan lebih cenderung menjelajah lebih dalam dan mengeksplorasi isi. Ini dapat menciptakan kesan positif tentang bisnismu dan meningkatkan kemungkinan mereka untuk berinteraksi lebih lanjut atau bahkan melakukan pembelian.
Sebaliknya, jika desain website kamu tidak menarik atau sulit dinavigasi, pengunjung mungkin akan pergi sebelum melakukan tindakan yang diinginkan. Oleh karena itu, pilihan desain website dengan baik adalah kunci untuk menciptakan pengalaman online yang positif dan meningkatkan peluang konversi.
Dalam konteks pembuatan website, penting bagi bisnis untuk memahami berbagai platform dan teknologi yang tersedia. Hal ini memungkinkan kamu untuk membuat keputusan yang tepat dalam memilih platform yang sesuai dengan kebutuhan bisnis kamu.
Platform seperti WordPress, Joomla, dan Wix, serta teknologi seperti HTML, CSS, dan JavaScript, memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Memahami platform dan teknologi ini membantu kamu merancang website yang efisien, mudah dikelola, dan sesuai dengan visi bisnis kamu.
Kamu perlu memasukkan teks, gambar, dan konten lainnya sesuai dengan rencana awal yang telah disusun. Ini akan membantu membangun isi website kamu dengan cara yang terorganisir dan efektif, sehingga pengunjung dapat dengan mudah memahami pesan dan informasi yang kamu ingin sampaikan. Dengan begitu, kamu dapat menciptakan pengalaman online yang informatif dan menarik bagi pengguna.
Penting untuk memastikan bahwa website kamu dioptimalkan dengan kata kunci yang relevan agar bisa lebih mudah ditemukan oleh mesin pencari. Dengan mengidentifikasi dan menggunakan kata kunci yang sesuai dengan bisnismu, kamu dapat meningkatkan peluang untuk muncul dalam hasil pencarian, sehingga meningkatkan visibilitas dan potensi pertumbuhan bisnismu secara online.
Pada tahap uji dan debugging, kamu harus memeriksa fungsionalitas website secara cermat untuk memastikan bahwa semuanya berjalan dengan baik. Ini melibatkan identifikasi dan perbaikan masalah teknis, seperti kesalahan kode atau tampilan yang tidak sesuai.
Hasil uji ini akan membantu memastikan bahwa pengguna dapat menjelajahi website tanpa hambatan, yang pada gilirannya meningkatkan pengalaman pengguna dan kredibilitas bisnismu.
Dalam tahap peluncuran, kamu harus mempublikasikan website kamu ke domain publik dan memastikan semua elemennya berfungsi dengan baik. Pastikan bahwa setiap tautan, gambar, dan fungsi website berjalan tanpa masalah. Setelah semua hal telah diuji dan disempurnakan, kamu dapat mengumumkan secara resmi bahwa website kamu telah aktif dan dapat diakses oleh pengunjung.
Pemeliharaan website adalah tindakan penting dalam menjaga keberlanjutan dan keamanan online presence kamu. Ini melibatkan langkah-langkah seperti mengamankan website dari ancaman siber seperti malware atau serangan hacker, serta melakukan pembaruan rutin pada konten dan perangkat lunak.
Dengan melakukan pemeliharaan secara berkala, kamu dapat memastikan bahwa website kamu tetap berjalan dengan baik, informasi yang disajikan selalu relevan, dan pengunjung tetap merasa aman saat berinteraksi dengan website kamu.
Pantau kinerja website menggunakan alat analitik yang tersedia dan lakukan perbaikan berdasarkan informasi yang diperoleh. Data yang websitemu kumpulkan melalui alat analitik akan membantumu memahami perilaku pengunjung, sumber lalu lintas, serta elemen halaman yang mungkin perlu ditingkatkan. Dengan demikian, kamu pun dapat mengoptimalkan website untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pengunjung dan meningkatkan kesuksesan bisnismu secara keseluruhan.
Baca juga: Membuat Struktur Website yang SEO Friendly
Pertama, saat kamu memilih fitur dan fungsionalitas yang sesuai untuk website, kamu perlu memahami kebutuhan dan tujuan bisnismu dengan jelas. Kamu harus bertanya pada dirimu sendiri apa yang ingin kamu capai dengan website kamu, siapa target pasar kamu, dan bagaimana kamu ingin berinteraksi dengan pelangganmu.
Setelah kamu memiliki pemahaman yang kuat tentang ini, kamu dapat memilih fitur yang relevan seperti formulir kontak, toko online, atau blog yang dapat memenuhi kebutuhan kamu dan meningkatkan pengalaman pengguna kamu. Pilih fitur yang akan membantu kamu mencapai tujuan bisnismu, dan hindari menambahkan fitur yang tidak relevan yang dapat membingungkan pengunjungmu atau memperlambat kecepatan website kamu.
Ingat, bisnis di kota besar seperti Jakarta perlu memikirkan website dengan fitur yang mempermudah user dengan karakter yang serba ingin cepat, sederhana, namun tetap lengkap dan memenuhi segala kebutuhan mereka.
Selain itu, pertimbangkan juga faktor teknis dan kemampuan sumber daya kamu. Pastikan kamu memiliki sumber daya yang cukup untuk mengelola dan merawat fitur yang kamu pilih. Misalnya, jika kamu memilih toko online, pastikan kamu dapat mengelola inventaris dan pemrosesan pesanan dengan efisien.
Akhirnya, tetap terbuka terhadap umpan balik dan perkembangan bisnismu, dan bersedia untuk menyesuaikan fitur website kamu sesuai kebutuhan kamu seiring waktu. Dengan pendekatan ini, kamu dapat memilih fitur dan fungsionalitas yang benar-benar cocok untuk website kamu dan membantu mencapai kesuksesan bisnismu.
Pertimbangkan pengalaman penyedia jasa dalam pembuatan website. Tinjau portofolio mereka untuk melihat proyek sebelumnya yang relevan dengan kebutuhan bisnismu. Pengalaman yang telah terbukti dapat memberikan keyakinan bahwa mereka dapat menghasilkan hasil yang sesuai dengan ekspektasimu.
Cari tahu tentang reputasi penyedia jasa dengan mencari ulasan dan testimoni dari klien sebelumnya. Ulasan positif dan umpan balik dari klien adalah indikator penting tentang kualitas layanan mereka.
Pastikan penyedia jasa memiliki pengetahuan dan keterampilan khusus dalam jenis website yang bisnismu butuhkan, apakah itu situs e-commerce, blog, situs berita, atau lainnya.
Desain website yang menarik adalah faktor kunci dalam menarik pengunjung. Pastikan penyedia jasa memiliki tim desain yang kompeten dan dapat memberikan desain yang sesuai dengan merek dan visi bisnismu.
Penyedia jasa sebaiknya memiliki pemahaman yang baik tentang optimisasi mesin pencari (SEO) untuk memastikan bahwa websitemu dapat ditemukan di mesin pencari seperti Google.
Pastikan website yang mereka hasilkan dapat diakses dengan baik di berbagai perangkat, termasuk desktop, tablet, dan ponsel, karena responsivitas adalah faktor penting dalam pengalaman pengguna.
Pastikan penyedia jasa memiliki jadwal yang sesuai dengan kebutuhanmu dan dapat menyelesaikan proyek sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan.
Tanyakan tentang dukungan pasca-implementasi dan layanan pemeliharaan. Website memerlukan pemeliharaan reguler, dan kamu akan membutuhkan penyedia jasa yang dapat membantumu dengan ini.
Komunikasi yang baik adalah kunci dalam proyek pembuatan website. Pastikan penyedia jasa responsif dan dapat berkomunikasi dengan baik selama seluruh proses.
Baca juga: Cara Membuat Website Sendiri dengan Cepat dan Mudah
Dalam konteks pembuatan website di Jakarta, faktor-faktor seperti lokasi dan biaya pembuatan website saling terkait. Jika kamu memilih tim pengembang web lokal di Jakarta, biaya pengembangan mungkin akan berbeda. Tim pengembang web lokal Jakarta memiliki pemahaman yang lebih baik tentang pasar lokal dan kebutuhan bisnis di wilayah Jakarta. Mereka juga mungkin lebih akrab dengan tren dan preferensi yang spesifik untuk konsumen lokal.
Dengan demikian, pemilihan lokasi pengembang web dapat menjadi faktor penting dalam menentukan estimasi biaya dan kualitas akhir dari websitemu. Penting untuk mempertimbangkan manfaat dan biaya terkait dengan lokasi pengembang web di Jakarta sesuai dengan kebutuhan dan anggaran bisnismu.
Sudah cukup mempelajari seluk beluk sebelum membuat website untuk bisnismu? Setelah cukup paham, pastikan kamu memilih penyedia jasa yang solutif dan terpercaya. Kembangkan bisnismu bersama Grow & Bless, kamu tidak hanya bisa membuat website tapi juga menumbuhkan bisnis dengan berbagai solusi yang mereka tawarkan. Yuk pelajari selengkapnya di sini!
Di dunia digital yang penuh potensi ini, kamu mungkin sudah menyadari bahwa memiliki toko online bukan lagi pilihan, tapi keharusan ketika kamu membangun bisnis ataupun brand. Dengan jutaan calon pelanggan online yang tiap hari mencari produk dan layanan dari sentuhan layar, toko onlinemu punya kesempatan besar untuk mencapai sukses yang luar biasa.
Tapi seberapa besar sih manfaat punya toko online untuk bisnis? Kemudian bagaimana caranya supaya tidak salah memilih penyedia jasa pembuatan website toko online? Yuk bahas lebih lanjut! ??
Membuka toko online bisa membawa bisnismu ke level yang lebih tinggi, karena banyak orang berada di sini mencari apa yang mereka butuhkan. Jadi, tak ada salahnya buat pertimbangkan langkah ini untuk bisnismu, siapa tahu jadi pintu menuju kesuksesan yang lebih besar.
Tanpa perlu sewa toko fisik dan ongkos-ongkos tambahan, kamu bisa beroperasi lebih efisien. Plus, di dunia maya ini, kamu bisa merancang strategi pemasaran yang lebih tajam dan hemat. Dari iklan online hingga promosi melalui media sosial, semuanya jadi lebih mudah dijangkau oleh pelanggan potensialmu. Jadi, toko online bukan cuma soal memangkas biaya, tapi juga jadi alat hebat buat menambah pundi-pundi pendapatan bisnismu.
Dengan punya toko online, kamu bisa buka 24/7, artinya pelanggan bisa mampir kapan aja. Lebih dari itu, kamu bisa jangkau pasar jauh lebih luas, bahkan hingga internasional.
Tapi ada bonus tambahan: data dan analisis dari transaksi onlinemu. Mereka itu seperti peta rahasia yang bisa bantu kamu pahami perilaku pelangganmu. Jadi, kamu bisa bikin keputusan yang lebih cerdas dan tepat sasaran buat bisnismu.
Baca juga: Memahami Pentingnya Website yang Responsive
Toko online berbasis website membuka pintu aksesmu ke pasar global. Bayangkan, bisnismu bisa menjangkau pelanggan dari seluruh penjuru dunia tanpa batasan geografis. Tak cuma sekadar akses, ini juga membuka peluang besar buat ekspansi internasional. Jadi, dengan sebuah klik, bisnismu bisa merambah dan dikenal oleh beragam pasar di mancanegara.
Mengoperasikan toko online berbasis website memungkinkanmu untuk menghemat banyak biaya. Kamu tak perlu membayar sewa toko fisik, dan itu sudah jadi penghematan besar. Selain itu, manajemen persediaan menjadi lebih efisien karena kamu bisa melacaknya dengan lebih baik.
Dengan cara ini, kamu bisa lebih pintar dalam mengelola biaya operasionalmu, dan itulah yang akan membantu bisnismu tumbuh dan berkembang dengan lebih baik. Jadi, selain memangkas pengeluaran, kamu juga jadi lebih efisien dalam mengelola bisnismu
Toko online berbasis website membawa kenyamanan dan kepuasan langsung kepada konsumen. Mereka bisa berbelanja kapan saja dan di mana saja, tanpa harus datang ke toko fisik. Selain itu, punya toko sendiri memungkinkanmu untuk menyediakan beragam pilihan produk, sehingga pelanggan memiliki akses lebih luas terhadap barang yang mereka cari.
Ini menjadikan pengalaman berbelanja lebih fleksibel dan memungkinkan konsumen untuk menemukan produk yang mereka butuhkan dengan lebih mudah. Jadi, dengan website ecommerce sendiri, kamu memberikan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman dan memuaskan.
Toko online berbasis website membuka pintu kepada pemasaran yang lebih efisien dan promosi yang adaptif. Kamu bisa memanfaatkan media sosial, email, dan iklan online untuk mencapai audiens yang lebih luas, dan yang terpenting, lebih terarah. Kamu juga dapat merancang strategi promosi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan perubahan pasar.
Ini berarti kamu bisa lebih mudah berinteraksi dengan pelanggan, menarik perhatian mereka, dan merespons tren yang berkembang. Dengan toko online, pemasaran dan promosi bukan lagi tugas berat, melainkan alat yang kuat untuk membangun kesadaran merek dan meningkatkan penjualan.
Dengan memiliki toko online berbasis website, kamu memiliki akses ke data transaksi yang berharga, yang dapat memberikan wawasan mendalam tentang perilaku konsumen. Data ini dapat membantu kamu memahami preferensi pelanggan, pola pembelian, dan tren pasar yang sedang berkembang.
Selain itu, toko online juga memungkinkanmu untuk menjaga keamanan data konsumen dengan lebih baik, yang pada gilirannya membantu dalam membangun kepercayaan pelanggan. Dengan menjaga data pelanggan tetap aman dan menggunakannya secara bijaksana, kamu bisa memastikan bahwa pelanggan merasa nyaman berbelanja di toko onlinemu, sehingga meningkatkan peluang konversi dan kesetiaan pelanggan.
Dalam membangun website toko online, salah satu komponen kunci yang tak boleh terlewatkan adalah tampilan produk yang menarik. Tampilan produk yang baik melibatkan pengguna dengan gambar berkualitas tinggi, deskripsi yang informatif, serta informasi harga dan ketersediaan yang akurat.
Sistem pencarian dan kategori yang baik adalah tulang punggung dari website toko online yang sukses. Mereka membantu pelanggan menemukan produk dengan cepat dan mudah. Sistem pencarian yang efisien memungkinkan pengguna memasukkan kata kunci atau filter yang relevan, sementara kategori yang terorganisasi membuat pengelompokan produk yang jelas. Kombinasi dari keduanya memastikan pengalaman berbelanja yang nyaman dan membantu pelanggan menemukan apa yang mereka cari.
Keranjang belanja dan proses checkout yang sederhana adalah inti dari pengalaman berbelanja yang efisien di toko online. Keranjang belanja memungkinkan pelanggan untuk mengumpulkan produk yang mereka pilih sebelum melanjutkan ke pembayaran. Penting bagi proses checkout untuk menjadi sederhana, tanpa hambatan berlebihan.
Keamanan dan perlindungan data adalah fondasi penting dari website toko online yang dapat dipercaya. Perlindungan data pelanggan melibatkan langkah-langkah untuk menjaga informasi pribadi pelanggan tetap aman dan terlindungi dari potensi ancaman. Sertifikat SSL adalah lapisan enkripsi yang menjaga transaksi online menjadi aman dan terlindungi dari upaya peretasan.
Testimoni dan ulasan pelanggan adalah aset berharga dalam membangun kepercayaan dan meyakinkan calon pelanggan tentang kualitas produk dan layananmu. Dengan memanfaatkan testimoni dan ulasan pelanggan, toko online dapat membangun reputasi positif, memotivasi pembelian, dan mempertahankan kepuasan pelanggan.
Dengan kebijakan pengembalian yang transparan, pelanggan merasa lebih aman dalam melakukan pembelian, karena mereka tahu bahwa ada opsi untuk mengembalikan produk jika diperlukan. Sementara itu, garansi produk yang jelas menjamin kualitas dan kinerja produk, memberikan rasa yakin kepada pelanggan bahwa produk yang mereka beli adalah investasi yang aman.
Baca juga: Mencari Jasa Pembuatan Website Profesional? Ini Tipsnya!
Mengamati pengalaman dan portofolio penyedia jasa pembuatan website toko online adalah langkah penting dalam memilih yang tepat untuk proyek toko online dan e-commerce. Sementara itu, pastikan portofolio mereka dapat menunjukkan proyek-proyek sebelumnya yang relevan dan kesuksesan yang telah mereka raih. Ini membantu memastikan bahwa agen memiliki pemahaman yang mendalam tentang dunia e-commerce dan mampu menghasilkan hasil yang sesuai dengan kebutuhan bisnis.
Memilih jasa pembuatan website toko online yang menguasai optimisasi mesin pencari (SEO) adalah kunci dalam memastikan toko onlinemu dapat ditemukan oleh calon pelanggan. Kemampuan agen untuk mengoptimalkan konten dan struktur website agar bersahabat dengan mesin pencari akan membantu meningkatkan visibilitas onlinemu.
Selain itu, berdiskusi tentang strategi pengembangan dan pertumbuhan website adalah langkah yang cerdas, karena akan membantu merancang langkah-langkah untuk memaksimalkan potensi pertumbuhan bisnismu di dunia online.
Ketika memilih jasa pembuatan website untuk toko online dan e-commerce, memastikan bahwa keamanan dan perlindungan data pelanggan menjadi prioritas adalah kunci. Ini mencakup langkah-langkah untuk melindungi informasi pribadi pelanggan dan data transaksi. Selain itu, penting untuk mengevaluasi apakah agen mematuhi standar keamanan yang relevan, seperti penggunaan sertifikat SSL dan kebijakan perlindungan data.
Menentukan anggaran yang sesuai dan membandingkan biaya dari beberapa agen adalah langkah awal yang penting dalam memilih jasa pembuatan website. Selanjutnya, menyusun kontrak yang jelas dan komprehensif merupakan kunci untuk menghindari kebingungan dan konflik selama proyek berlangsung.
Kontrak yang baik harus mencakup aspek garansi kualitas, tenggat waktu, dan persyaratan proyek secara rinci. Dengan demikian, kamu dan agen akan memiliki panduan yang jelas tentang apa yang diharapkan dari proyek tersebut dan bagaimana biayanya akan dikelola.
Tertarik untuk membawa bisnismu dengan website toko online yang keren? Grow & Bless bisa jadi solusi digital yang tepat. Tidak hanya website development, Grow & Bless juga menyediakan berbagai layanan digital untuk membantu meningkatkan bisnismu secara optimal. Tunggu apa lagi? Cari tahu lebih lanjut di sini! ??